Headline

Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.

Harga Emas Antam Hari Ini, Selasa 9 Desember 2025: Turun Rp6.000

Andhika Prasetyo
09/12/2025 11:36
Harga Emas Antam Hari Ini, Selasa 9 Desember 2025: Turun Rp6.000
Ilustrasi(Antara)

Harga emas Antam pada perdagangan Selasa, 9 Desember 2025, mengalami penurunan. Harga emas hari ini tercatat anjlok Rp6.000 menjadi Rp2.403.000 per gram, dari sebelumnya Rp2.409.000 per gram. 

Pembelian emas Batangan, sesuai aturan PMK No. 34/PMK.10/2017, dikenakan PPh 22 sebesar 0,45% bagi pemilik NPWP dan 0,9% bagi non-NPWP. Setiap transaksi pembelian akan disertai dengan bukti potong PPh 22.

Berikut daftar Lengkap harga emas Antam, Selasa 9 Desember 2025:

  • 0,5 gram: Rp1.251.500
  • 1 gram: Rp2.403.000
  • 2 gram: Rp4.746.000
  • 3 gram: Rp7.094.000
  • 5 gram: Rp11.790.000
  • 10 gram: Rp23.525.000
  • 25 gram: Rp58.687.000
  • 50 gram: Rp117.295.000
  • 100 gram: Rp234.512.000
  • 250 gram: Rp586.015.000
  • 500 gram: Rp1.171.820.000
  • 1.000 gram: Rp2.343.600.000

Adapun, harga buyback atau jual kembali emas ke PT Antam juga ikut melemah ke level Rp2.263.000 per gram.

Sesuai aturan PMK No. 34/PMK.10/2017, transaksi jual dan beli emas batangan dikenakan potongan pajak. Untuk penjualan kembali emas dengan nilai di atas Rp10 juta, PT Antam Tbk menerapkan PPh Pasal 22 sebesar 1,5% bagi pemilik NPWP dan 3% bagi non-NPWP. Pajak tersebut langsung dipotong dari nilai total buyback. (Ant/E-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika
Berita Lainnya