Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
KEPUTUSAN Bank indonesia menaikan BI Rate sebesar 25 basis poin menjadi 6,25% pada April 2024 dinilai berbuah manis. Terjadi pergerakan positif dari beberapa indikator perekonomian secara makro, salah satunya ialah aliran modal asing yang masuk ke dalam negeri.
“Kenaikan BI Rate dan juga SRBI (Sekuritas Rupiah Bank Indonesia) itu justru menambah likuiditas di dalam negeri, menambah inflow, dan sekarang pun SBN inflow yang sebelumnya outflow,” ujar Gubernur BI Perry Warjiyo dalam konferensi pers di kantornya, Rabu (22/5).
Aliran modal masuk non residen hingga 21 Mei 2024 tercatat sebesar Rp142,9 triliun setelah pada 23 April 2024 terjadi aliran modal keluar sebesar Rp71,55 triliun. Dus, satu bulan pasca kenaikan BI Rate, terjadi aliran modal asing masuk sekitar Rp70 triliun ke pasar portofolio dalam negeri.
Baca juga : BI Diperkirakan Tahan BI Rate Hingga Akhir Tahun
Kembalinya aliran modal asing ke dalam negeri juga disebut dapat memperkuat likuiditas di dalam negeri. Hal itu, kata Perry, turut dikonfirmasi oleh pertumbuhan kredit perbankan yang tercatat mencapai 13,09%. Kondisi tersebut juga diikuti dengan pertumbuhan Dana Pihak Ketiga (DPK) yang tumbuh 8,21%.
Pertumbuhan penyaluran kredit tersebut banyak ditopang oleh bank-bank yang masuk dalam Kelompok Bank Berdasarkan Modal Inti (KBMI) III dan IV. “Bank yang besar pertumbuhan kreditnya tumbuh lebih besar, khususnya III-IV, karena mereka lebih mampu mengelola likuiditas untuk menyalurkan kredit,” jelas Perry.
“Dengan adanya SRBI, bank tidak perlu melepas SBN jangka panjang, bisa melalui repo BI, atau jual beli di pasar, mempermudah manajemen likuiditas, sehingga memberikan fleksibilitas bagi bank menyalurkan kredit,” tambahnya.
Baca juga : Kenaikan BI Rate Membebani Masyarakat
Adapun berdasarkan kelompok penggunaan, pertumbuhan kredit ditopang oleh kredit investasi, kredit modal kerja, dan kredit konsumsi yang masing-masing tumbuh sebesar 15,69% secara tahunan (year on year/yoy), 13,25% (yoy), dan 10,34% (yoy).
Pembiayaan syariah juga tumbuh tinggi sebesar 14,88% (yoy), sementara kredit UMKM tumbuh sebesar 7,30% (yoy). “Dengan perkembangan tersebut, pertumbuhan kredit 2024 akan terus meningkat menuju batas atas kisaran prakiraan 10-12%,” pungkas Perry. (Z-8)
IHSG ditutup menguat ke posisi 9.134,70 pada Selasa (20/1). Simak analisis dampak ketegangan dagang AS-Eropa dan keputusan BI Rate
Sikap menahan suku bunga acuan (BI Rate) dinilai paling rasional di tengah pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS.
Bank Indonesia (BI) menyebut penurunan suku bunga kredit perbankan cenderung lebih lambat. Karena itu, BI memandang penurunan suku bunga kredit perbankan perlu terus didorong.
Bank Indonesia (BI) memutuskan untuk mempertahankan BI-Rate sebesar 4,75%.
Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo menegaskan membuka ruang penurunan suku bunga acuan atau BI Rate ke depan. Hal ini untuk mendorong pertumbuhan ekonomi, khususnya kredit.
DEWAN Gubernur Bank Indonesia (BI) menetapkan untuk mempertahankan suku bunga acuan BI Rate di level 4,75% pada November 2025.
Managing Director, Chief India Economist and Macro Strategist, Asean Economist HSBC Pranjul Bhandari menyebut masih ada kemungkinan Bank Indonesia terus memangkas suku bunga.
Update pasar saham properti 9 Januari 2026. Saham DILD dan ASRI catatkan kenaikan signifikan di tengah sentimen IKN dan suku bunga, sementara APLN bergerak moderat.
Bank Indonesia (BI) menyebut penurunan suku bunga kredit perbankan cenderung lebih lambat. Karena itu, BI memandang penurunan suku bunga kredit perbankan perlu terus didorong.
Ekonom Hossiana Evalisa Situmorang menyebut keputusan Bank Indonesia mempertahankan BI Rate di level 4,75 persen agar transmisi suku bunga lebih cepat
DEWAN Gubernur Bank Indonesia menyebut masih ada ruang penurunan suku bunga ke depan.
RAPAT Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia pada 21-22 Oktober 2025 memutuskan untuk mempertahankan BI Rate sebesar 4,75%.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved