Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
MENTERI Agraria dan Tata Ruang (ATR)/Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Hadi Tjahjanto menargetkan akan menyelesaikan pengadaan tanah di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kalimantan Timur, rampung pada bulan ini. Hal tersebut sampaikan secara daring dalam rapat bersama sejumlah menteri pada Minggu (11/6).
Hadi menjelaskan Ada 12 paket pengadaan tanah di IKN, 6 paket dikatakan sudah selesai dan 6 paket masih dalam proses penyelesaian.
"Keenam hal tersebut kita targetkan akan selesai akhir Juni ini, Pak Menko,” ujar Menteri ATR/Kepala BPN dalam keterangan resmi yang dikutip Selasa (13/6).
Baca juga : Pengamat Apresiasi Gerak Cepat Bahlil Layani Investor Arab Saudi di IKN
Secara rinci 12 paket pengadaan tanah yang dilakukan oleh Kementerian ATR/BPN di IKN antara lain instalasi pengolahan air limbah (IPAL) dan tempat pengolahan sampah terpadu IKN, dermaga logistik, fasilitasi Bendungan Sepaku Semoi, pengadaan lahan Bendungan Sepaku Semoi tahap I, bangunan sadap atau intake Sungai Sepaku tahap I dan perubahan intake Sungai Sepaku tahap II.
Baca juga : Quantum Siap Dukung Investasi Energi Bersih untuk IKN
Lalu, pengadaan lahan untuk infrastruktur IKN tahap I, sistem penyediaan air minum (SPAM) instalasi pengelolaan air di kawasan inti pusat pemerintahan (KIPP) IKN, bypass Pasar Sepaku, Bendungan Sepaku Semoi tahap II, duplikasi Jembatan Pulau Balang Bentang Pendek dan Jalan Tol akses menuju IKN dari Karang Joang-KTT Kariangau-Sp.Tempadung-Jembatan di Pulau Balang.
Dalam rapat ini Menteri ATR/Kepala BPN juga menyampaikan progres pengukuran kadastral sampai penerbitan hak pengelolaan (HPL).
“Kami sudah melaksanakan sosialisasi kepada masyarakat dan saat ini sedang dilakukan pemasangan tanda batas di IKN oleh Kementerian ATR/BPN," jelasnya.
Hadi melanjutkan untuk perizinan pemetaan dengan pesawat nirawak atau drone akan terbit dalam minggu ini dari Pangkalan Angkatan Udara (Lanud) Dhomber di Kalimantan Timur dan Kementerian Perhubungan.
"Penyelesaian penerbitan HPL targetnya 27 Juli 2023,” paparnya.
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Maves) Luhut Binsar Pandjaitan sebagai pemimpin rapat menegaskan, waktu yang tersisa dari target penyelesaian penyediaan tanah tidaklah banyak. Maka dari itu, ia meminta seluruh jajaran yang bertugas untuk bekerja semaksimal mungkin.
“Kita berpacu dengan waktu, kalau bisa kerjakan sendiri semua, waktunya sudah mepet ini,” tegasnya. (Z-8)
Menteri ATR/BPN Nusron Wahid, mengungkapkan 1,1 juta hektare tanah yang tersebar di wilayah Provinsi Sulawesi Tengah dapat diberdayakan untuk kepentingan masyarakat.
Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Nusron Wahid menjawab pengaduan masyarakat terkait Proyek Strategis Nasional (PSN) di Banten.
Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Nusron Wahid mendorong semua unit kerja Kementerian ATR/BPN agar wajib berinovasi meningkatkan pelayanan.
Nusron mengungkapkan salah satu tugas pertama yang akan segera ia jalankan adalah mempersiapkan panitia pengadaan tanah dalam rangka menopang proyek-proyek dan pembangunan infrastruktur.
Nusron ingin mafia tanah dibuat jera tidak hanya dengan pasal tindak pidana umum, tapi juga tindak pidana korupsi hingga tindak pidana pencucian uang (TPPU).
Nusron menjelaskan pihaknya siap berkoordinasi dengan Kapolri untuk penegakan hukum terkait berbagai isu-isu kejahatan di bidang pertanahan khususnya dalam memberantas mafia tanah.
Diharapkan pemerintah segera mengevaluasi dan mengkaji secara cermat dan segera memutuskan langkah terbaik terkait IKN.
Daftar lengkap 216 negara di dunia beserta ibu kotanya, diurutkan A-Z dengan nomor urut. Pelajari pusat pemerintahan setiap negara!
Daftar lengkap nama negara di 5 benua beserta ibu kotanya. Temukan informasi mudah dan jelas tentang negara-negara di dunia!
ANGGOTA Komisi II DPR dari Fraksi Golkar, Ahmad Doli Kurnia meminta pemerintah mengambil sikap yang tegas terkait Ibu Kota Nusantara (IKN).
Pemohon gugatan Stepanus Febyan Babaro mengatakan bahwa masyarakat adat merasa cemas, takut, dan khawatir karena pemberian HGU, HGB, dan Hak Pakai.
Presiden Prabowo Subianto menargetkan Kota Nusantara pada 2028 ditetapkan menjadi ibu kota politik.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved