Selasa 05 April 2022, 10:15 WIB

Produsen Fortnite Galang Dana Rp2 Triliun untuk Ukraina

Basuki Eka Purnama | Teknologi
Produsen Fortnite Galang Dana Rp2 Triliun untuk Ukraina

AFP/Chris DELMAS
Seorang pengguna ponsel melakukan login ke gim Fortnite

 

PRODUSEN gim kenamaan Epic Games, Senin (4/4), mengatakan dana sebesar US$144 juta telah berhasil dikumpulkan dari gim Fortnite untuk embantu warga Ukraina yang menjadi korban invasi Rusia.

Epic mengumpulkan pemasukkan dari Fortnite selama dua pekan terakhir untuk bantuan kemanusiaan bagi Ukraina dan mengatakan Xbox, unit gim video Microsoft, melakukan hal serupa.

"Luar biasa melihat komunitas gim memiliki dampak hebat di luar bermain gim," ujar Kepala Xbox Phil Spencer menanggapi pengumuman donasi Epic Games lewat Twitter.

Baca juga: Dulu Kerap Di-Bully, Albert Munthe Kini Jadi Streamer Gim Ternama 

Gim Fortnite dimainkan oleh lebih dari 350 juta orang di seluruh dunia. Gim itu telah merilis musim baru pada akhir Maret lalu.

Gim itu gratis untuk diunduh dan dimainkan dengan Epic Games mendapatkan pemasukan dari transaksi pilihan seperti pakaian untuk karakter, gerakan tari untuk avatar, serta turnamen.

Spencer mengucapkan terima kasih kepada Epic yang mengadakan penggalangan dana tersebut.

Dana yang terkumpul itu disalurkan melalui berbagai kelompok termasuk UNICEF, Badan Pengungsi PBB, dan World Food Program.

WolrdFood Program telah mencapai 1 juta orang di Ukraina untuk memberikan bantuan makanan dan dana.

Ribuan orang tewas dan lebih dari 4,2 juta lainnya mengungsi sejak Rusia melakukan invasi ke Ukraina pada Februari lalu. (AFP/OL-1)
 

Baca Juga

Dokpri.

Dengan Teknologi, Cisco Jalankan Strategi Berkelanjutan Lingkungan Hidup

👤Media Indonesia 🕔Sabtu 23 September 2023, 08:12 WIB
Cisco meluncurkan The Plan for Possible sebagai strategi berkelanjutan lingkungan hidup yang ambisius dan...
Ist

Startup Hukum, Legalku Terus Jalin Kemitraan dengan Sejumlah Pihak

👤Media Indonesia 🕔Jumat 22 September 2023, 23:32 WIB
Startup Legalku telah memperluas jejak internasional dengan menjadi perwakilan Indonesia dan berpartisipasi pada event Asia Digital...
dok. Pribadi

Ini Sosok Dibalik Kesuksesan DANA Masuk Dalam Ekosistem QR Payment Indonesia 

👤Ghani Nurcahyadi 🕔Jumat 22 September 2023, 21:06 WIB
Berbagai manfaat seperti kemudahan, kepraktisan dan kecepatan melakukan pembayaran membuat sistem seperti QR Payment begitu digemari...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

MI TV

  • Presiden PKS Buka-Bukaan Soal Pasangan Amin

    Berikut petikan wawancara khusus wartawan Media Indonesia Ahmad Punto, Henri Salomo, Akhmad Mustain, dan Rifaldi Putra Irianto di kantor DPP PKS, Jakarta, Kamis (21/9/2023).

Selengkapnya

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya