Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
Israel dan Qatar, yang tidak memiliki hubungan diplomasi, telah berdiskusi untuk membuka kantor sementara bagi Israel di Negara Teluk itu selama penyelenggaraan Piala Dunia FIFA 2022.
Israel belum lolos Piala Dunia yang akan dimulai pada November itu, namun mereka telah mengumumkan kesepakatan yang mengizinkan warganya, seperti warga asing dari negara lainnya, untuk mendapatkan visa masuk ke Qatar dengan menunjukkan bukti pembelian tiket, demikian dilaporkan AFP, Rabu (14/9).
“Ada kontrak antara pejabat Israel dan Qatar,” kata seorang wakil diplomatik Israel yang juga membenarkan bahwa diskusi yang telah dilakukan berpusat pada pembahasan pembukaan kantor sementara untuk mengakomodasi kebutuhan para penggemar Israel yang menonton Piala Dunia.
“Pertemuan tersebut seharusnya tidak masuk dalam kategori pembicaraan diplomatik, dan sampai sekarang belum ada kesepakatan apa pun,” kata pejabat yang meminta namanya tidak disebutkan itu.
Qatar tidak mengakui Israel sebagai negara dan mendukung Hamas, kelompok Islam Palestina yang berjuang menjaga jalur Gaza dan telah terlibat perang dengan Israel sejak 2008.
Israel, yang terus melakukan blokade di Gaza, telah melakukan normalisasi hubungan dengan Uni Emirat Arab, Bahrain dan Maroko sejak September 2020.
Perjanjian yang dibuat oleh Presiden AS Donal Trump itu melanggar konsensus negara-negara Arab selama beberapa dekade. Sebab, hubungan dengan Israel hanya boleh dibangun jika ada perjanjian damai dan Palestina bisa mendapatkan kembali wilayahnya yang diduduki Israel.
Qatar juga menjadi salah satu negara yang mengkritik kesepakatan yang disebut Perjanjian Abraham atau Abraham Accords itu.
Ketegangan antara Israel dan Qatar meningkat setelah pembunuhan reporter Al Jazeera Shireen Abu Akleh pada Mei lalu ketika sedang meliput konflik bersenjata Israel-Palestina di kamp pengungsi di Jenin, Tepi Barat.
Jaringan yang berbasis di Doha dan negara Qatar kompak menuduh Israel sengaja membidik Abu Akleh.
Tentara Israel mengakui bahwa pasukannya telah menembaknya, namun mereka mengatakan bahwa penembakan itu tidak disengaja. (Ant/OL-12)
Afrika Selatan usir utusan Israel Ariel Seidman atas tuduhan penghinaan kedaulatan. Israel membalas dengan mengusir diplomat Afsel Shaun Byneveldt dalam 72 jam.
Donald Trump mendesak Teheran segera berunding untuk mencapai kesepakatan baru terkait senjata nuklir atau bersiap menghadapi serangan dari AS.
Serangan Israel yang membabi buta terhadap lembaga-lembaga UNRWA di Palestina mengancam penghentian tugas kemanusiaan mereka bagi sebagian besar warga Palestina.
PERSERIKATAN Bangsa-Bangsa (PBB) belum menerima informasi soal pembukaan kembali penyeberangan Rafah di perbatasan Gaza-Mesir dan masih berkomunikasi dengan otoritas Israel.
Pernyataan itu disampaikan di tengah kekhawatiran meningkatnya eskalasi konflik antara Amerika Serikat dan Israel melawan Iran.
Mahkamah Agung Israel menunda putusan petisi FPA. Zionis bersikeras melarang jurnalis asing masuk Gaza dengan alasan keamanan meski perang sudah berjalan dua tahun.
PERDANA Menteri Qatar Mohammed bin Abdulrahman Al-Thani mengatakan di Forum Ekonomi Dunia (WEF) di Davos bahwa Dewan Perdamaian Gaza menawarkan jalan keluar.
ARAB Saudi, Qatar, dan Oman memimpin upaya untuk membujuk Presiden AS Donald Trump agar tidak menyerang Iran, karena khawatir akan dampak buruk yang serius di kawasan itu.
Eskalasi ketegangan meningkat. AS keluarkan peringatan perjalanan di Qatar, Inggris tutup kedutaan di Iran, dan ruang udara Iran resmi ditutup sebagian.
AS, Qatar, dan Israel mengadakan pertemuan trilateral di New York pada Minggu (7/12). Seorang pejabat senior Gedung Putih mengatakan itu kepada AFP, kemarin.
MILITER Israel melancarkan gelombang serangan udara di Jalur Gaza, menewaskan sedikitnya 24 warga Palestina, termasuk anak-anak.
PRESIDEN Amerika Serikat (AS) Donald Trump tengah mempererat pendekatannya terhadap Arab Saudi dan pemimpin de factonya, Putra Mahkota Mohammed bin Salman (MBS).
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved