Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
PRESIDEN Joko Widodo meminta seluruh fasilitas olahraga diperbaiki menjelang pelaksanaan Piala dunia U-20 tahun depan. Hal itu disampaikan saat rapat bersama Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali dan Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) di Istana Negara, Jakarta, Kamis (8/9).
Ada enam stadion yang disiapkan pemerintah untuk menjadi venue Piala Dunia U20 2023 yakni Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Gelora Sriwijaya (Palembang), Stadion Manahan (Solo), Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya) dan Stadion Kapten I Wayan Dipta (Bali).
Zainudin mengatakan, Indonesia sebenarnya sudah siap menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 sejak tahun lalu. Namun, karena adanya penundaan, sejumlah fasilitas menjadi terpakai untuk ajang olahraga lain sehingga mengalami penurunan kualitas hingga rusak.
"Seperti Stadion Manahan Solo yang tadinya sudah siap, tetapi pada saat itu kita gunakan untuk turnamen pramusim, kemudian untuk kompetisi Liga 1 dan terakhir digunakan untuk ASEAN Para Games, sehingga kondisinya masih perlu perbaikan lagi. Sama halnya dengan stadion-stadion lainnya, seperti Si Jalak Harupat, Bandung dan lain sebagainya,” kata Zainudin, Kamis (8/9).
Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) telah melakukan inspeksi ke Indonesia pada Juni 2022 dan menemukan masih terdapat sejumlah kekurangan yang harus segera dilengkapi seperti kondisi infrastruktur dan kebutuhan peralatan. FIFA mengharapkan kekurangan tersebut dapat dilengkapi selambat-lambatnya bulan Oktober 2022.
Baca juga: Logo Piala Dunia U-20 Resmi Dirilis, Indonesia Matangkan Persiapan
Zainudin menambahkan, keputusan akhir mengenai stadion mana saja yang menjadi venue Piala Dunia U-20 akan ditentukan usai inspeksi FIFA pada Oktober nanti.
"FIFA sampai dengan hari ini belum menetapkan dari 6 itu, jadi tetap enam itu. Tergantung inspeksi nanti yang mereka akan datang, sekitar akhir Oktober atau awal November di situ kita akan ketahui," ujar Zainuddin.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan melaporkan ke Presiden Jokowi tentang persiapan dan kondisi tim nasional termasuk soal rencana naturalisasi pemain. Iriawan menyebut ada tujuh pemai keturunan Indonesia yang akan akan dinaturalisasi untuk Piala Dunia U-20 tahun depan.
Ketujuh nama pemain keturunan tersebut adalah permintaan pelatih Shin Tae Yong. Tanpa menyebutkan nama, Iriawan mengatakan semua pemain yang diajukan Shin saat ini menetap di Belanda.
"Yang dua pemain sudah pasti mau karena kami sudah komunikasi. Sedangkan lima pemain lagi akan kami komunikasikan selanjutnya. PSSI sudah membentuk tim untuk segera berangkat ke Belanda guna bertemu dengan keluarga si pemain,’’ ungkap Iriawan.(OL-5)
KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) didesak segera memanggil Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) untuk diperiksa sebagai saksi dalam perkara dugaan korupsi kuota haji 2023-2024.
KPU menegaskan akan menindaklanjuti putusan Majelis Komisioner Komisi Informasi Pusat (KIP) yang memerintahkan pembukaan dokumen ijazah jokowi dalam proses pencalonan Pemilu 2014 dan 2019.
POLEMIK ijazah Jokowi yang terus berlarut dinilai tidak lagi menyentuh kepentingan publik dan cenderung bergeser menjadi isu politik yang diproduksi berulang.
Lima menteri turut tergugat, yakni Menteri Kehutanan, Menteri Lingkungan Hidup, Menteri ATR/BPN, Menteri ESDM, dan Menteri Investasi dan Hilirisasi.
Profil lengkap Jenderal Gatot Nurmantyo. Simak rekam jejak karier Panglima TNI ke-16, pemikiran Proxy War, hingga peran di gerakan KAMI.
Relawan Jokowi mengklaim Presiden Jokowi telah memaafkan Eggy Sudjana dan Damai Hari Lubis. Polisi diminta mempertimbangkan pencabutan status tersangka.
Prestasi gemilang yang ditorehkan kontingen Indonesia pada ajang SEA Games 2025 Thailand tidak hanya menjadi catatan sejarah olahraga nasional.
Presiden Prabowo Subianto menyerahkan bonus bagi atlet berprestasi SEA Games ke-33 Thailand. Ia berpesan dana tersebut dijadikan tabungan, bukan sekadar upah.
Kemenpora bersama FAO mendorong keterlibatan generasi muda Indonesia dalam sektor pertanian, perikanan, dan peternakan sebagai bagian dari upaya mewujudkan swasembada pangan nasional
Kemenpora membuka peluang domino masuk agenda olahraga nasional termasuk dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) di Nusa Tenggara Barat (NTB) dan Nusa Tenggara Timur (NTT).
Menteri Pemuda dan Olahraga Erick Thohir meminta masukan dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat terkait program deregulasi aturan di Kementerian Pemuda dan Olahraga.
TIM bulutangkis Indonesia tengah memasuki fase pematangan menuju SEA Games Thailand 2025 yang dijadwalkan berlangsung pada 6 sampai 20 Desember.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved