GIANLUIGI Buffon menjadi juara Coppa Italia untuk keenam kalinya, Kamis (20/5) dini hari WIB, dan mengangkat trofi keduanya bersama anggota keluarga Chiesa.
Juventus, yang diperkuat Buffon, menjadi juara Coppa Italia setelah membukukan kemenangan 2-1 atas Atalanta setelah Federico Chiesa mencetak gol kemenangan, 22 tahun setelah penjaga gawang itu memenangkan gelar Coppa Italia di Parma kala bermain dengan ayah Chiesa, Enrico.
"Sebelum pertandingan, saya mengatakan kepadanya, 'Gigi, kamu telah memenangkan banyak gelar. Namun, saya mengingatkan bahwa kamu pernah memenangkan gelar ini bersama ayah saya. Malam ini, mari kita memenangkannya," ujar Chiesa.
Baca juga: Pirlo Ingin Bertahan di Juventus
Buffon, yang kini berusia 43 tahun, memainkan laga terakhirnya bersama Juventus, setelah dia memutuskan akan meninggalkan Bianconeri pada akhir musim ini.
"Laga final ini sangat menegangkan," ujar Chiesa.
"Atalanta tampil apik nakun Juventus lebih berpengalaman dan kami menunjukkan hal itu dengan menjadi juara," lanjut pemain yang dipinjam dari Fiorentina itu. (AFP/OL-1)