Headline

Reformasi di sisi penerimaan negara tetap dilakukan

Fokus

Operasi yang tertunda karena kendala biaya membuat kerusakan katup jantung Windy semakin parah

PT LIB Harapkan Izin Turnamen Pra-musim Keluar Pekan Ini

Widhoroso
15/2/2021 22:43
PT LIB Harapkan Izin Turnamen Pra-musim Keluar Pekan Ini
PT Liga Indonesia Baru(ANTARA )

PT Liga Indonesia Baru (LIB), terus berupaya mendapatkan izin dari Polri untuk melaksanakan turnamen pramusim. Operator kompetisi tersebut berharap izin bisa terbit pekan ini.

"Mudah-mudahan pekan ini izin bisa keluar. Kalau sudah ada rekomendasi akan kami kumpulkan peserta di rapat klub," kata direktur utama PT LIB Akhmad Hadian Lukita.

"Sudah membahas banyak teknis dengan Polri, akan langsung dirapatkan segera untuk segera dikeluarkan rekomendasi. Kalau protokol kesehatan sudah oke tidak ada masalah," tambahnya.

Turnamen pramusim tersebut bakal dilangsungkan di empat kota yaitu Solo, Semarang, Magelang, dan Sleman. Rencananya ajang itu dimulai pada 20 Maret hingga 25 April mendatang. Turnamen ini akan diikuti 20 tim yaitu seluruh tim Liga 1 dan dua klub Liga 2.

Selain untuk persiapan klub, turnamen pramusim dijadikan PSSI dan PT LIB, gambaran bergulirnya kompetisi musim 2021. Protokol kesehatan ketat bakal diterapkan selama ajang ini berlangsung.

Bukan itu saja, PSSI dan PT LIB juga memutuskan turnamen pramusim dilaksanakan tanpa penonton. Langkah ini untuk mencegah penyebaran virus corona yang belum berhenti.

"Tadi kami juga membahas kota-kota mana yang diajukan. Ada beberapa yang beda, tetapi tidak semua berubah. Waktu di rapat untuk diganti sebagai alternatif," ucapnya.

"Dibahas juga penanganan suporter bagaimana. Kami minta 20 Februari sudah ada informasi terkait izin," katanya tersebut melanjutkan.

Sebelumnya PSSI dan PT LIB sudah melakukan pertandingan simulasi. Seluruh kegiatan di laga tersebut direkam yang kemudian disebar ke klub untuk acuan dalam penerapan protokol kesehatan ketika bertanding.

"Kalau ini berjalan bagus, nantinya kompetisi Liga 1 dan Liga 2 akan berjalan bagus dan tentu mendapatkan izin," tutur direktur operasional PT LIB Sudjarno. (Goal/OL-15)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso
Berita Lainnya