Headline

Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.

Fokus

Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.

Partai Pembuka Ligue 1 Ditunda Imbas Empat Kasus Covid-19

Rahmatul Fajri
18/8/2020 22:35
Partai Pembuka Ligue 1 Ditunda Imbas Empat Kasus Covid-19
Bek Marseille Jordan Amavi dinyatakan positif Covid-19 sebelum musim baru Ligue 1 dimulai(AFp/Christof Stache)

PARTAI pembuka Ligue 1 musim 2020/2021 ditunda setelah adanya empat kasus covid-19 di Marseille. Kasta tertinggi sepak bola Prancis itu kembali memulai musim baru setelah kompetisi musim lalu dihentikan permanen pada April imbas pandemi covid-19.

Marseille sebelumnya dijadwalkan akan menjamu Saint-Etienne pada Jumat (21/8) waktu setempat yang merupakan satu dari delapan laga dari pekan pertama Ligue 1.

Laga Marseille vs Saint-Etienne adalah laga pembuka Ligue 1 yang digelar pada Jumat, sedangkan laga lainnya digelar pada Sabtu dan Minggu. Laga tersebut akan dipindah ke 16 atau 17 September.

"Melihat hasil medis yang dikomunikasikan oleh Marseille pada hari Selasa 18 Agustus, komisi COVID nasional telah menunjukkan kepada Komisi Kompetisi LFP bahwa ada kasus di Marseille dan mengusulkan penundaan pertandingan Marseille melawan Saint-Etienne," tulis pihak Ligue 1 di laman resminya, Selasa (18/8).

Baca juga : Jalani Latihan Perdana, Persija Gelar Swab Test

Otoritas Liga Prancis mengatakan pekan lalu jika ada lebih dari tiga kasus positif covid-19, maka pertandingan akan ditunda.

Bek Marseille Jordan Amavi dinyatakan positif pekan lalu dan tiga lainnya dinyatakan juga positif setelah dilakukan tes ulang.

Dengan positifnya Amavi, Marseille juga membatalkan pertandingan persahabatan melawan Stuttgart. (BBC/Ligue 1/OL-7)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi
Berita Lainnya