Headline

Mantan finalis Idola Cilik dan kreator konten juga memilih menikah di KUA.

Fokus

Ketegangan antara Thailand dan Kamboja meningkat drastis sejak insiden perbatasan

Muhaimin Cek Kesiapan Mudik dan Bagi-Bagi Takjil di Pool Damri

Mediaindonesia.com
27/4/2022 21:34
Muhaimin Cek Kesiapan Mudik dan Bagi-Bagi Takjil di Pool Damri
Ketua Umum PKB membagikan takjil kepada pemudik di pool Damri, Jakpus(MI/ HO)

KETUA Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus Muhaimin mendatangi pool DAMRI Kemayoran, Jakarta, Rabu (27/4)

Dalam kunjungannya itu, Gus Muhaimin mengecek kesiapan pool DAMRI Kemayoran dan membagikan takjil kepada pemudik. Sejumlah pemudik bahkan menyebut Gus Muhaimin sebagai capres 2024 mendatang.

"Wah calon presiden 2024, nih," sebut salah satu pemudik di lokasi.

"Insyaallah, doain ya," timpal Gus Muhaimin.

Salah satu pemudik perempuan perempuan langsung mendekati Wakil Ketua DPR RI itu dan membuka kamera ponselnya untuk merekam video. Perempuan itu bertanya kepada dia soal tips LDR saat mudik.

"Tips kangen pacar saat mudik pas LDR gimana?," tanya pemudik.

"Bacain selawat saja," ungkap Cak Imin.

Saat membagikan bingkisan takjil, para pemudik banyak yang meminta foto bersama dengan Gus Muhaimin. Gus Muhaimin dengan telaten meladeni permintaan foto tersebut dengan baik. Keponakan Gus Dur ini menjelaskan tujuannya membagikan takjil kepada para pemudik.

Selain itu, Gus Muhaimin berharap dengan adanya takjil tersebut para pemudik tidak perlu kerepotan mencari makanan cepat saji untuk berbuka puasa.

"Iya teman-teman ini menghaturkan pembagian takjil bersama sebagai rasa penghormatan terhadap ibu-ibu/bapak-bapak yang mudik mulai hari ini. Moga-moga magrib di jalan bisa dapat makanan cepat, lancar semua dan sehat walafiat," katanya.

Muhaimin juga mengingatkan kepada pemudik agar tetap menjaga protokol kesehatan meskipun dalam perjalanan. Dia meminta pemudik dapat menikmati perjalanannya selama di dalam bus.

"Dua hal saja yang penting, jaga prokes tetep nikmati perjalanan sambil perjalanan sambil istirahat. Tidak usah tegang-tegang tapi nikmati dengan santai. Nikmati semua keadaan insyaallah bisa tidur nyaman, kalau bisa tidur nyaman insyaallah di rumah bisa sehat," pungkasnya. (OL-8)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Polycarpus
Berita Lainnya
Renungan Ramadan
Cahaya Hati
Tafsir Al-Misbah