Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
ANGGOTA Komisi III DPR RI Nasir Djamil mendesak pemerintahan Presiden Prabowo Subianto segera mengambil tindakan nyata untuk menyelidiki dugaan korupsi besar-besaran di sektor sumber daya alam, khususnya kasus timah, yang sebelumnya diungkap oleh Menteri Pertahanan (Menhan) Sjafrie Sjamsoeddin.
Sebelumnya, Menhan Sjafrie Sjamsoeddin menyebut bahwa sekitar 80 persen timah Indonesia dibawa ke luar negeri tanpa membayar pajak. Menurut Nasir Djamil, jika hal tersebut merupakan kejahatan, negara tidak boleh berdiam diri.
"Kalau itu kejahatan maka negara tidak boleh diam. Harus ada tindakan nyata untuk menyelidiki pernyataan Menhan Syafiie tersebut. Jangan sampai negara diposisikan sebagai NATO atau not action talking only," kata Nasir, melalui keterangannya, Kamis (11/12).
Ia mengatakan, korupsi di sektor sumber daya alam (SDA) telah lama menjadi rahasia umum. Kekayaan alam Indonesia dinilainya menjadi "bancakan" korporasi yang disebutnya tidak nasionalis.
"Korupsi di sektor SDA sangat terstruktur, sistematis, dan masif. Kerap juga melibatkan orang-orang penting di pemerintahan dan punya kewenangan untuk mengambil keputusan," tambahnya.
Nasir mendesak pemerintahan Prabowo mengambil sikap tegas untuk menyelamatkan uang negara yang dibawa lari oleh koruptor sektor SDA.
"Sudah saatnya pemerintahan Prabowo mengambil sikap dan tindakan tegas menyelamatkan uang negara yang telah dibawa lari oleh koruptor sumber daya alam. Pemulihan keuangan negara di sektor sumber daya alam menjadi keharusan," ujarnya.
Setelah pemulihan, Nasir Djamil meminta pemerintah segera melanjutkan dengan langkah pencegahan dan intervensi pada titik-titik yang berpotensi terjadinya kejahatan pajak di sektor tersebut. (M-3)
Menlu RI Sugiono dan Menhan Sjafrie bertemu Presiden Turki Erdogan di Istanbul untuk menyampaikan hasil Dialog 2+2 dan menegaskan kerja sama strategis bilateral.
Menlu Sugiono dan Menhan Sjafrie bertemu Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan di Istanbul, membahas situasi Gaza dan rencana Pasukan Stabilisasi Internasional.
Sinergi antara jalur diplomasi dan pertahanan menjadi instrumen vital dalam menghadapi tantangan keamanan internasional saat ini.
Selain melakukan pertemuan bilateral, Sjafrie beserta jajaran juga meninjau langsung fasilitas industri pertahanan Turki di ASELSAN.
Sjafrie memberikan perhatian khusus bagi para kadet yang bercita-cita menjadi penerbang TNI Angkatan Udara (AU).
Langkah ini diambil agar normalisasi sungai dapat berjalan selaras dengan program rekonstruksi yang sedang dijalankan oleh pemerintah.
(KPK) menduga uang kasus suap pajak turut mengalir ke oknum di Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan (Kemenkeu).
Taxco Solution, perusahaan konsultan profesional di bidang pajak, akuntansi, kepabeanan, dan hukum, resmi memperluas jangkauan layanannya dengan membuka Kantor Cabang Palembang.
MENTERI Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa menegaskan pemerintah akan mengambil langkah hukum tegas terhadap puluhan perusahaan baja yang diduga beroperasi secara ilegal di Indonesia.
Boyamin menilai kondisi ini juga membuktikan bahwa reformasi perpajakan yang selama ini digaungkan pemerintah gagal menyentuh akar persoalan dan lebih bersifat kosmetik.
Karena coretax berjalan belum sesuai perencanaan awal. Sehingga hal ini justru menyebabkan penerimaan pajak tersendat.
Direktorat Jenderal Pajak (DJP) melalui layanan Kring Pajak mengingatkan kepada seluruh wajib pajak (WP) bahwa kode otorisasi atau sertifikat elektronik Coretax memiliki masa berlaku.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved