Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
Dosen Hukum Kepemiluan Universitas Indonesia Titi Anggraini menyatakan, kritik masyarakat sipil terhadap kinerja penyelenggara pemilu tidak boleh dipandang sebagai upaya melemahkan lembaga, melainkan bentuk kepedulian terhadap kualitas demokrasi. Menurutnya, kredibilitas penyelenggara pemilu adalah variabel utama dalam memastikan proses demokrasi berjalan sehat.
Ia mengingatkan, kelembagaan KPU, Bawaslu, maupun DKPP merupakan hasil perjuangan panjang masyarakat sipil untuk menjamin kemandirian penyelenggara pemilu sesuai amanat konstitusi. Karena itu, publik wajar merasa gelisah jika integritas lembaga tersebut dilemahkan oleh perilaku para komisionernya.
Titi menyoroti bahwa berbagai masalah KPU saat ini merupakan buah dari proses seleksi yang problematis pada 2022. Menurutnya, pemerintah dan DPR tidak bisa lepas tangan karena merekalah yang membentuk tim seleksi dan menentukan komisioner.
"Penyelenggara yang bermasalah adalah produk dari proses seleksi yang juga problematik. Kita tidak ingin KPU kita menjadi komisi permasalahan umat," tutur Titi saat menyampaikan rilis pernyataan sikap penataan ulang kelembagaan pemilu #ResetKPU secara daring, Minggu (21/9).
Dia juga menilai solusi bukanlah memberi ruang lebih besar bagi partai politik mengisi posisi penyelenggara. Sebaliknya, seleksi harus didesain agar menghasilkan figur yang berkompeten, berintegritas, dan independen. Ia mengingatkan putusan Mahkamah Konstitusi Nomor 120/PUU-XX/2022 yang menekankan rekrutmen penyelenggara harus selesai sebelum tahapan pemilu dimulai.
Lebih jauh, ia memaparkan tiga problem besar yang kini membayangi KPU. Pertama, kebijakan yang menyimpangi konstitusi, seperti pengaturan pencalonan mantan terpidana, keterwakilan perempuan, hingga periodisasi masa jabatan kepala daerah.
Kedua, perilaku komisioner yang dianggap abai terhadap perlindungan perempuan dan menunjukkan gaya hidup hedon. Ketiga, tata kelola pemilu yang ugal-ugalan, terbukti dari sejumlah pemungutan suara ulang hingga pemborosan anggaran akibat salah kelola.
Menurut Titi, kondisi itu menjadikan KPU periode sekarang sebagai salah satu yang paling banyak merugikan negara. "Kesalahan kebijakan, penyimpangan perilaku, dan juga kesalahan tata kelola telah merugikan negara dengan sangat banyak," ujarnya.
Ia menegaskan, demi menyelamatkan demokrasi, evaluasi menyeluruh perlu dilakukan, termasuk dengan opsi moratorium keanggotaan KPU sampai ada mekanisme seleksi baru yang lebih transparan dan kredibel. Bahkan, ia menilai langkah paling terhormat yang bisa diambil komisioner saat ini adalah mengundurkan diri. (Mir/P-1)
Tanpa perubahan mendasar, parlemen berpotensi semakin dikuasai kelompok bermodal besar.
Taufan menyoroti persoalan ambang batas parlemen yang menurutnya menjadi isu penting dan membutuhkan kajian panjang serta komprehensif agar dapat ditentukan metode yang paling tepat.
KPU menegaskan akan menindaklanjuti putusan Majelis Komisioner Komisi Informasi Pusat (KIP) yang memerintahkan pembukaan dokumen ijazah jokowi dalam proses pencalonan Pemilu 2014 dan 2019.
Perludem menilai efisiensi anggaran seharusnya ditempuh melalui digitalisasi pemilu, penyederhanaan tahapan, serta rasionalisasi badan ad hoc.
KIP Pusat menegaskan bahwa Komisi Pemilihan Umum (KPU) memiliki waktu 14 hari untuk banding terkait putusan sengketa informasi soal ijazah Jokowi.
KPU diminta menyerahkan salinan ijazah Jokowike pengamat kebijakan publik Bonatua Silalahi. Keputusan itu setelah Komisi Pemilihan Umum atau KIP Pusat mengabulkan sengketa informasi
Ida menegaskan, pengeluaran tersebut merupakan bagian dari tanggung jawab negara dalam memenuhi hak konstitusional warga negara untuk berpartisipasi dalam pemilihan wakil-wakilnya.
KPU RI memastikan tidak akan mencetak surat suara ulang dalam perhelatan Pilkada Serentak 2024. Meskipun sejumlah calon kepala daerah di beberapa wilayah dicopot
Sirekap mobile yang tak harus terhubung dengan internet dikhususkan untuk wilayah-wilayah terluar, terjauh dan tertinggal yang jauh dari akses jaringan internet.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved