Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
SEBANYAK 6.134 kendaraan ditemukan terindikasi kelebihan dimensi dan muatan. Ini merupakan data hasil sosialisasi penertiban truk overdimension and overload atau kelebihan dimensi dan muatan dari 1-4 Juni 2025.
"Hasil analisa dan evaluasi (anev) itu mencatat ada 6.134 kendaraan yang terindikasi pelanggaran dimensi dan/atau muatan," kata Kepala Korlantas Polri Irjen Agus Suryonugroho, dalam keterangannya, Jumat (6/6).
Agus merinci kendaraan itu terdiri atas 1.719 kendaraan terindikasi overdimension dan 4.415 kendaraan terindikasi overloading. Sementara itu, berdasarkan kepemilikan 2.780 kendaraan atau 45% diketahui milik perusahaan dan 3.354 kendaraan atau 55% milik perorangan.
Guna menyukseskan program zero kendaraan overdimension and overload se-Indonesia, Agus meminta jajaran Ditlantas Polda seluruh Indonesia serius dan konsisten menangani permasalahan tersebut.
Penanganan yang tegas dan terstruktur disebut penting demi mewujudkan keselamatan lalu lintas. "Dan mendukung program pemerintah menuju Indonesia zero overdimension dan overload," ujarnya.
Selain itu, Agus juga mengimbau jajaran Ditlantas Polda untuk meningkatkan kegiatan sosialisasi dan pendataan kendaraan overdimension and overload sesuai ketentuan. Serta menunjukkan komitmen nyata dalam mendukung upaya penertiban kendaraan yang melanggar aturan tersebut.
Berdasarkan evaluasi lapangan, sambung dia, ditemukan bahwa sebagian besar kegiatan pendataan dan imbauan masih dilakukan di jalan saat kendaraan beroperasi. Agus meminta agar meninggalkan cara itu dan mendatangi langsung lokasi perusahaan, pool, maupun pemilik kendaraan yang terindikasi melakukan pelanggaran.
Agus menekankan penanganan kendaraan overdimension and overload adalah tanggung jawab bersama demi keselamatan masyarakat dan keberlangsungan infrastruktur jalan nasional. Penertiban tidak hanya bersifat represif, tetapi juga edukatif, untuk membangun budaya tertib dan bertanggung jawab di sektor transportasi.
Pada kesempatan itu Agus juga mengapresiasi 5 Ditlantas Polda yang aktif melaksanakan pendataan dalam tahap sosialisasi, yaitu, Polda Sumatra Selatan, Polda Sumatra Utara, Polda Jawa Tengah, Polda Sumatra Barat, dan Polda Metro Jaya. (Yon/P-2)
Kemenhub dinilai sepatutnya tidak menghentikan atau menghambat angkutan logistik truk sumbu 3 saat Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru)
Pembatasan operasional truk bertujuan mengurangi kepadatan lalu lintas sekaligus meminimalisir risiko kecelakaan.
KEBIJAKAN pelarangan operasional truk dengan sumbu tiga (truk logistik) selama periode libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) menuai respons dari para sopir dan asosiasi logistik.
INDUSTRI manufaktur kaca lembaran, beton ringan, dan keramik, menyuarakan keresahan mereka terkait rencana pembatasan operasional truk sumbu 3
PT Harapan Duta Pertiwi Tbk (HOPE) resmi bekerja sama dengan produsen truk hybrid asal Tiongkok demi meningkatkan kinerja dan mendorong efisiensi operasional perusahaan tambang.
KECELAKAAN maut truk crane menabrak sejumlah kendaraan terjadi di pertigaan Tiban Center, Batam, pada Sabtu (30/8) sekitar pukul 16.30 WIB.
Petugas menemukan fakta mencengangkan terkait pemanfaatan lahan makam.
Penataan PKL di area SGC membutuhkan kolaborasi berbagai pihak agar berjalan aman dan kondusif.
Penertiban reklame ilegal ini menjadi perhatian utama Li Claudia Chandra sejak menjabat sebagai Wakil Kepala BP Batam.
KEPOLISIAN Republik Indonesia bersama jajaran pemerintah pusat mengambil langkah tegas untuk menertibkan kendaraan angkutan barang yang mengalami Over Dimension dan Over Loading (ODOL).
Dari kegiatan tersebut, Satpol PP berhasil menertibkan sebanyak 1 buah baliho, 50 buah pamflet, 49 buah banner, 10 buah spanduk, 3 buah umbul-umbul dan 8 buah papan nama.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved