Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
CALON presiden (capres) nomor urut 1 Anies Baswedan melakukan kampanye akbar di Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam (NAD), Sabtu, 27 Januari 2024. Kepada masyarakat Aceh, Anies menyatakan ingin mengelola dana otonomi khusus (otsus) per pos sesuai kebutuhan pembangunan.
"Khusus di Aceh ini, kami ingin pengelolaan dana otsus nanti diberikan pos-pos yang sesuai dengan kebutuhan pembangunan yang senyatanya di Aceh. Dengan demikian, dana itu teroptimalkan pemanfaatannya," kata Anies di lokasi, Sabtu, 27 Januari 2024.
Anies mengatakan otsus itu akan diperpanjang. Dia menegaskan pengelolaan dana otsus salah satu opsi untuk pembangunan di Aceh.
Baca juga: Timnas Amin Ingatkan Jokowi Sumpahnya Menjadi Presiden untuk Adil
"Betul, kita lihat itu sebagai salah satu opsi, karena bagi kami penting untuk menuntaskan pembangunan di Aceh," ungkap mantan Gubernur DKI Jakarta itu.
Anies memandang dalam kenyataannya pemanfaatan dana otsus selama ini belum optimal. Maka itu, dia akan memperpanjang otsus untuk masyarakat Aceh.
"Jadi bila itu diperlukan kita akan lakukan perpanjangan, tetapi akan ada pengalokasian yang lebih diatur supaya betul-betul terasa dampaknya," ucap dia.
Baca juga: Anies Baswedan: Aceh akan Jadi Embarkasi Haji Utama Indonesia
Anies kampanye akbar di Stadion Dimurthala. Dia menyebut acara bersama rakyat aceh berlangsung dengan sangat baik. Antusiasme masyarakat Aceh dinilai tinggi. Padahal, kata dia, kegiatan dilaksanakan tengah hari pukul 12.00 WIB.
"Dengan sinar matahari yang terik, tidak membuat masa meninggalkan lokasi, bahkan menunjukkan antusiasme. Ini menunjukkan kami, menandakan masyarakat Aceh menyambut pesan-pesan perubahan," tutur dia.
Anies menyebut rakyat Indonesia saat ini merasakan beban biaya hidup yang tinggi dan lapangan kerja yang sulit. Dia menyayangkan Aceh yang kaya alam dan dana otsus yang besar, tetapi justru termasuk provinsi dengan angka kemiskinan yang tinggi di Sumatra.
"Kami berencana mengoreksi itu semua, kebutuhan pokok yang terjangkau, lalu investasi meningkatkan yang berorientasi pada padat karya, bukan investasi yang padat moda saja, sehingga lebih banyak lapangan pekerjaan tersedia," ucapnya.
Masyarakat yang memiliki usaha mikro kecil akan dimudahkan dengan mendapatkan modal yang lebih banyak. Dengan begitu, perekonomian tumbuh lebih merata. (Z-2)
Pemerintah tengah mengkaji penerapan elektronik voting atau e-voting dalam pemilu. Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi mengatakan penerapannya tidak bisa tergesa-gesa.
Secara konstitusional, baik pemilihan langsung maupun melalui DPRD sama-sama dikategorikan sebagai proses yang demokratis.
Kodifikasi ini bertujuan menyatukan beberapa undang-undang yang selama ini terpisah menjadi satu payung hukum yang utuh.
Mada menjelaskan, musyawarah/mufakat hanya bermakna demokratis apabila memenuhi syarat deliberasi, yakni adanya pertukaran gagasan secara setara dan terbuka.
Jika nantinya terjadi perubahan desain pilkada menjadi tidak langsung, mekanisme tersebut akan tetap menjamin partisipasi publik secara maksimal dan transparan.
Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait pemisahan antara pemilu nasional dan pemilu lokal harus tetap dilaksanakan, meskipun terdapat sejumlah persoalan teknis dalam implementasinya.
MANTAN Wakil Presiden Jusuf Kalla, Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo hadir dalam pengukuhan guru besar,Prof. Zainal Arifin Mochtar dan pidatonya soal demokrasi
Founder Gerakan Turun Tangan, Anies Baswedan, menyampaikan gagasan dan pemikirannya di depan seribuan anak muda dalam gelaran Turun Tangan Festival 2025.
Diketahui Anies sebelumnya dalam acara Dialog Kebangsaan di Padang menyatakan bahwa negara tidak boleh salah fokus pada proyek mercusuar yang membebani rakyat.
Jebolnya tanggul baswedan membuat permukiman warga di sekitar Jati Padang, Pasar Minggu, mengalami banjir hingga mencapai 1 meter.
Bagaimana pula peluang dia dalam kontestasi politik nasional, utamanya di Pilpres 2029?
Presiden Prabowo Subianto menuturkan dirinya tidak menaruh dendam pada Anies Baswedan, orang yang menjadi pesaingnya dalam pemilihan presiden di 2024.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved