Headline

Indonesia optimistis IEU-CEPA akan mengerek perdagangan hingga Rp975 triliun.

Fokus

Tiga sumber banjir Jakarta, yaitu kiriman air, curah hujan, dan rob.

Presiden Ajak Hanura Ciptakan Pilkada yang Kondusif

Andhika Prasetyo
24/1/2020 22:08
Presiden Ajak Hanura Ciptakan Pilkada yang Kondusif
Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin saat mengukuhkan kepengurusan Partai Hanura periode 2019-2024(Antara/Dhemas Reviyanto)

PRESIDEN Joko Widodo mengajak seluruh jajaran pengurus dewan harian pusat Partai Hanura untuk bersama-sama menjaga jalannya Pilkada 2020. Presiden ingin pesta demokrasi tahun ini berlangsung dengan lancar dan damai tanpa adanya konflik berbasis SARA.

"Saya hanya titip, marilah kita menjaga agar pilkada berjalan aman, berjalan damai, bermartabat dan demokratis. Jangan sampai ada lagi politik SARA. Jangan lagi ada hoaks. Jangan lagi ada ujaran-ujaran kebencian. Jangan lagi saling fitnah. Jangan lagi ada saling hujat-menghujat," ujar Jokowi saat membuka acara Pengukuhan Pengurus DPP Partai Hanura masa bakti 2019-2024 di JCC Senayan, Jakarta, Jumat (24/1).

Baca juga : Wiranto Tinggalkan Hanura

Situasi yang kondusif sangat diperlukan untuk menciptakan stabilitas politik dan keamanan di Tanah Air. Jokowi optimistis hal tersebut bisa dimotori oleh Partai Hanura.

"Negara yang kita cintai masih memiliki pekerjaan-pekerjaan besar, agenda-agenda besar yang harus kita selesaikan secara cepat," tandas Jokowi. (OL-7)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik