Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
GELARAN SEA Games yang sempat dikabarkan tertunda akibat pandemi, melalui pernyataan Federasi SEA Games (SEAGF) diumumkan bahwa SEA Games akan dijadwalkan ulang pada 12-23 Mei 2022.
"Penyelenggara SEA Games ke-31 telah mengkonfirmasi bahwa acara tersebut akan diadakan pada 12-23 Mei 2022, pada pertemuan Federasi SEA Games (SEAGF) hari Selasa (7/12) waktu setempat. Pertemuan CDM (Chef de Mission) pertama di Hanoi, dijadwalkan pada Januari 2022 mendatang," mengutip pernyataan di situs resmi Komite Olimpiade Indonesia (KOI), Rabu (8/12).
Vietnam rencananya masih akan menjadi tuan rumah ajang tersebut. Berpusat di Kota Hanoi sebagai pusat utama kota tuan rumah. Mengingat penyelenggaraan masih akan berlangsung pada masa pandemi, pihak panitia akan menerapkan protokol kesehatan dengan ketat.
"Hanoi akan menjadi kota tuan rumah utama, dengan kota dan provinsi terdekat sebagai kota tuan rumah bersama. Sebagai bagian dari pencegahan pandemi covid-19, panitia juga akan meminta delegasi untuk menyediakan formulir medis atau pengendalian epidemi, serta bukti sertifikat vaksinasi," tulis pernyataan resmi KOI.
"Pihak penyelenggara mengharapkan sekitar 10.000 peserta, yang terdiri dari atlet, ofisial, delegasi teknis, dan media, datang ke Vietnam," lanjutan pernyataan.
Penerapan prokes ketat juga akan mengikuti gelaran olahraga yang sudah ada sebelumnya, mengacu pada Olimpiade Tokyo 2020.
"Panitia akan menerima pertanyaan terkait penanggulangan covid-19 dalam pertemuan tersebut, Bahwa semua peserta (atlet, ofisial, dll) harus menjalani tes PCR saliva setiap hari. Panitia juga akan menyediakan tim medis dan ambulans di setiap tempat kompetisi dan akomodasi," tulis pernyataan resmi KOI.
"Karena tenggat waktu yang sangat ketat, semua Komite Olimpiade Nasional (NOC) meminta penyelenggara untuk segera mengirimkan undangan resmi dan buku pedoman teknis karena mereka harus menyerahkan undangan kepada pemerintah masing-masing," tambahnya.
Sebagai informasi tambahan, multiajang SEA Games ke-31 akan mempertandingan 526 ajang dari 40 cabang olahraga. Cabor ini dipilih setelah evaluasi bersama oleh panitia penyelenggara, Komite Olimpiade Vietnam, dan berdasarkan Piagam dan Aturan SEAGF.
Pada SEA Games ke-31 ini juga untuk pertama kalinya akan menampilkan Xiangqi, atau Catur Cina. (OL-13)
Baca Juga: Menpora Buka Kejuaraan Indonesia Wushu All Games 2021
Piala ASEAN 2026 diselenggarakan pada Juli sampai Agustus tahun ini dan tidak termasuk dalam FIFA match day.
Piala ASEAN 2026 akan berlangsung di luar agenda FIFA match day, sehingga klub-klub Eropa kemungkinan besar tidak akan melepas para pemain timnas Indonesia.
Indonesia bukan lagi tim yang takut mendominasi penguasaan bola. Dengan "The Herdman Way", Garuda kini memiliki alat tempur yang modern: kecepatan, tekanan tinggi.
Hasil undian Piala ASEAN 2026 menempatkan Timnas Indonesia di Grup A bersama juara bertahan Vietnam.
Berada satu grup dengan Vietnam selalu menghadirkan tensi tinggi. Sebagai juara bertahan edisi 2024, Vietnam tetap menjadi batu sandungan utama. Namun, bagi Indonesia.
Netflix resmi menarik drama populer 'Shine on Me' dari platformnya di Vietnam. Keputusan ini diambil setelah protes Hanoi terkait peta "sembilan garis putus-putus".
KAPOLRI Jenderal Listyo Sigit Prabowo membuka babak baru dalam pengembangan sumber daya manusia (SDM) dengan merekrut 101 atlet SEA Games.
Prabowo juga memberikan nasihat kepada lifter nasional Rizki Juniansyah yang baru saja menerima bonus sebesar Rp1 miliar dan kenaikan pangkat dua tingkat lebih tinggi.
Presiden Prabowo Subianto menyerahkan bonus bagi atlet berprestasi SEA Games ke-33 Thailand. Ia berpesan dana tersebut dijadikan tabungan, bukan sekadar upah.
Anggota Komite Eksekutif KOI dituding menekan salah satu atlet kickboxing Indonesia.
Indonesia juga mendorong agar SEA Games lebih memprioritaskan Olympic Number.
Capaian Indonesia di SEA Games 2025 mencerminkan kerja keras dan disiplin atlet nasional.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved