Quartararo Menangi MotoGP Portugal, Marquez Finis di Posisi Tujuh

Dero Iqbal Mahendra
18/4/2021 21:06
Quartararo Menangi MotoGP Portugal, Marquez Finis di Posisi Tujuh
Pembalap Monster Yamaha, Fabio Quartararo memenangi MotoGP Portugal, Minggu (18/4).(AFP/PATRICIA DE MELO MOREIRA)

PEMBALAP tim Monster Yamaha, Fabio Quartararo menjadi yang terbaik di MotoGP Portugal yang berlangsung, Minggu (18/4) di Algarve International Circuit, Portimao. Ini menjadi kemenangan kedua Quartararo setelah sebelumnya memengani MotoGP Doha.

Quartararo menyelesaikan lomba dengan catatan waktu 41 menit 46,412 detik. Sedangkan posisi tiga ditempati pembalap Pramac Ducati asal Italia Francesco Bagnaia disusul pembalap tim Suzuki asal Spanyol, Joan Mir Suzuki. Franco Morbidelli (Yamaha-SRT) dan Brad Binder (KTM) melengkapi posisi lima besar dengan menduduki peringkat empat dan lima.

Dengan hasil ini, Quartararo makin kokoh di puncak klasemen pembalap. Dari tiga seri lomba yang telah digelar, Quartararo telah mendulangh 67 poin, unggul 15 poin atas Bagnaia yang berada di posisi dua. Sedangkan peringkat tiga klasemen pembalap ditempati rekan setim Quartararo, Maverick Vinales dengan 41 poin.

Sementara itu, Marc Marquez menyelesaikan comebacknya di MotoGP dengan menempati posisi tujuh di Portugal. Pembalap tim Repsol Honda absen selama hampir setahun akibat patah tangan. (AFP/OL-15)    



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso
Berita Lainnya