Headline

Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.  

Kapolres Tasikmalaya Kota Gelar Salat Gaib bagi Korban dan Anggota Polri Gugur di Longsor Cisarua

Kristiadi
28/1/2026 11:42
Kapolres Tasikmalaya Kota Gelar Salat Gaib bagi Korban dan Anggota Polri Gugur di Longsor Cisarua
Ilustrasi(Dok Istimewa)

JAJARAN Polres Tasikmalaya Kota gelar salat gaib dan doa bersama kepada dua anggota Polres Cimahi anumerta Ipda Hendra Kurniawan dan Aiptu Muhammad Jerry Sonconery, saat menjalankan tugas kemanusiaan dalam upaya penanganan bencana longsor di Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung. 

Kapolres Tasikmalaya Kota Ajun Komisaris Besar Andi Purwanto, menyampaikan rasa duka cita mendalam atas gugurnya dua anggota Polri dan sebagai bentuk empati penghormatan atas pengabdiannya saat menjalankan tugas. Polres Tasikmalaya Kota melaksanakan solat gaib dan berdoa bersama untuk dua personel Polres Cimahi termasuk korban yang lainnya dilaksanakan di masjid Wahid Azzad diikuti oleh jajaran.

"Kegiatan ini menjadi wujud solidaritas dan duka mendalam, sekaligus doa bersama agar almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT. Kedua almarhum diketahui gugur menjalankan tugas kemanusiaan dalam penanganan bencana longsor serta keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan," katanya, Rabu (28/1/2026).

Ia mengatakan, salat gaib yang dilakukan diikuti oleh pejabat umum, perwira dan seluruh anggota akan nilai keikhlasan, pengabdian dan pengorbanan dalam menjalankan tugas kemanusian. Karena, pengabdian ini mencerminkan dedikasi, tanggung jawab sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat sebagai wujud kepedulian Polri terhadap sesama.

"Kami turut berduka cita semoga almarhum husnul khotimah, diterima amal baiknya, diampuni segala dosanya, bagi keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan. Kami berharap semangat pengabdian almarhum menjadi teladan bagi seluruh anggota Polri dalam menjalankan tugas, khususnya misi-misi kemanusiaan yang penuh tandatangan dan risiko," ujarnya.

Menurut Andi, solat gaib dan doa bersama yang dilakukan di Masjid Wahid Azzad Polres Tasikmalaya Kota tidak hanya anggota Polri tapi korban lainnya dalam kondisi meninggal supaya diterima disisi Allah SWT dan keluarganya diberi kekuatan, kesehatan atas musibah tersebut. Namun, bagi tim SAR gabungan yang tengah bertugas dalam melakukan pencarian terhadap korban hilang supaya dalam kondisi sehat.

"Proses pencarian yang dilakukan oleh tim SAR gabungan di Desa Pasirlangu, semoga para korban ditemukan dan kami meminta masyarakat mendoakan almarhum semoga husnul khotimah, ditempatkan di sisi Allah SWT. Kami juga tidak lupa, sekali lagi agar tim SAR gabungan yang melakukan proses pencarian ada dalam lindungan tuhan yang Maha Esa serta diberikan kesehatan," pungkasnya. (H-2)
 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Indrastuti
Berita Lainnya