Sabtu 08 April 2023, 00:06 WIB

Polisi Bongkar Praktik Prostitusi Terselubung di Pelabuhan Trenggalek

mediaindonesia.com | Nusantara
Polisi Bongkar Praktik Prostitusi Terselubung di Pelabuhan Trenggalek

Dok. MI
Ilustrasi prostitusi

 

KEPOLISIAN Resor (Polres) Trenggalek membongkar praktik prostitusi terselubung berkedok warung kopi di sekitar Pelabuhan Perikanan Nusantara Prigi Trenggalek, Jawa Timur.

 

“Satu orang mucikari berinisial WR (35) kami amankan (tangkap dan tahan),” kata KBO Reskrim Polres Trenggalek Iptu Hanik Setyo Budi di Trenggalek.

Selain mengamankan WR, polisi juga mengamankan saksi LL (36) warga Kecamatan Garum Kabupaten Blitar beserta sejumlah barang bukti.

Baca juga: Polres Bogor Tangkap Lima Remaja Konvoi Bawa Pedang

Kepada petugas, lanjut Hanik, WR mengaku belum lama menjalankan bisnis esek-esek tersebut. Dia mengaku baru empat hari menjalankan praktik prostitusi itu dan beberapa kali mendapatkan pelanggan.

Selain menyediakan pekerja seks komersial, dia juga menyediakan lokasi kencan di warungnya. Dia meminta jatah tips tiap kali transaksi di warungnya.

Baca juga: Petugas Bongkar Puluhan Warung Remang-Remang di Kabupaten Kudus

“Kami amankan barang bukti diantaranya uang hasil transaksi Rp600 ribu. Tersangka dapat tips Rp25 ribu dari Rp150 ribu dalam tiap kali transaksi. Pengakuannya baru empat kali,” ujarnya.

Hanik menambahkan, sebelumnya WR merantau ke Trenggalek dan membuka warung kopi. Praktiknya, warung kopi itu hanya menjadi kamuflase layanan Dengan memperkerjakan LL, seorang ibu rumah tangga asal Blitar. Dia menawarkan jasa seks berbayar kepada pelanggan secara konvensional.

“Jadi di warung itu juga menyediakan kamar untuk layanan tersebut. Jadi LL kerja di warung itu dan WR menawarkan kepada pelanggan secara konvensional. Kalau pengakuan LL baru pertama kali melakukannya pekerjaan tersebut,” tuturnya.

Praktik gelap itu terkuat setelah warga curiga perihal aktivitas tak lazim di warung tersebut. Pasalnya, meskipun warung kopi telah tutup, warga sering melihat beberapa pelanggan pulang tengah malam bahkan menginap di warung tersebut. Hingga akhirnya praktik plus-plus itu tercium petugas.

Dikatakan, penindakan itu dilakukan setelah pihaknya mendapat pengaduan dari masyarakat. Praktik prostitusi berkedok warung kopi ataupun rumah karaoke ditengarai banyak bermunculan di sekitar Pelabuhan Prigi. Terutama saat musim panen ikan dimana banyak nelayan yang mendapat hasil tangkapan melimpah.

“Dan untuk penertiban, terutama selama Ramadan, razia dan pengawasan rutin dilakukan untuk menjaga suasana kamtibmas tetap kondusif,” pungkasnya. (Ant/Z-7)

Baca Juga

DPR/IST

Jokowi Resmikan Kereta Cepat WHOOSH, Gus Imin: Selamat, Moga Manfaat

👤Media Indonesia 🕔Senin 02 Oktober 2023, 16:08 WIB
Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini mendorong pemerintah untuk membantu meringankan tarif kereta...
Dok MI.

Bule Meditasi Telanjang di Tempat Suci Bali

👤Arnoldus Dhae 🕔Senin 02 Oktober 2023, 15:25 WIB
Kepolisian Daerah Bali bersama Imigrasi Denpasar saat ini menyelidiki video viral di akun Instagram milik julianzietlow terkait seorang...
MI/RUDI KURNIAWANSYAH

Rest Area Tol Pekanbaru-Bangkinang Segera Rampung

👤Rudi Kurniawansyah 🕔Senin 02 Oktober 2023, 15:00 WIB
Pengerjaan rest area sampai dengan saat ini sudah memasuki tahap finishing untuk menyempurnakan pembangunan dan juga rencana pekerjaan...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

MI TV

Selengkapnya

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya