Headline
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
Kumpulan Berita DPR RI
DINAS Kesehatan Provinsi Bali mencatat cakupan vaksinasi COVID-19 untuk anak usia 6-11 tahun di daerah setempat sudah melebihi angka 95 persen. "Kalau saja tidak ada libur Natal dan Tahun Baru, mungkin sudah di atas 100 persen," kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bali dr Ketut Suarjaya di Denpasar, Kamis (6/1).
Vaksinasi COVID-19 untuk anak usia 6-11 tahun di Provinsi Bali ditargetkan menyasar sebanyak 373.120 orang. Hingga 4 Januari 2022, cakupan vaksinasi anak usia 6-11 tahun untuk suntikan atau dosis pertama di sembilan kabupaten/kota sudah sebanyak 355.753 orang (95,35 persen).
Cakupan vaksinasi tertinggi tercatat di Kota Denpasar sebanyak 72.542 orang (114,07 persen), disusul Kabupaten Badung sebanyak 50.922 orang (110,91 persen) dan Kabupaten Gianyar sebanyak 39.063 orang (96,43 persen).
Kemudian di Kabupaten Tabanan 31.680 orang (95,85 persen), Kabupaten Klungkung sebanyak 16.788 orang (94,47 persen), dan Kabupaten Jembrana sebanyak 26.102 orang (93,23 persen).
Selanjutnya di Kabupaten Bangli 20.169 orang (89,96 persen), Kabupaten Karangasem sebanyak 39.477 orang (82,71 persen) dan Kabupaten Buleleng sebanyak 59.010 orang (79,60 persen).
Pihaknya mengapresiasi pelaksanaan vaksinasi COVID-19 untuk anak usia 6-11 tahun di Provinsi Bali berjalan dengan cepat dan lancar. "Kami berharap dalam beberapa hari ke depan sudah bisa 100 persen," ucap Suarjaya.
Ia menambahkan, vaksinasi usia 6-11 tahun ini menggunakan vaksin jenis Coronavac dari Sinovac yang dipastikan aman dengan rekomendasi Ikatan Dokter Indonesia (IDI) serta BP POM RI. Anak juga menjalani skrining ketat serta observasi sebelum pemberian suntikan vaksin.
"Vaksinasi anak tersebut berguna untuk mencegah sakit berat dan kematian pada anak yang terinfeksi, mencegah penularan pada anggota keluarga dan saudaranya yang belum dapat divaksinasi atau yang mempunyai risiko terinfeksi," ujar Suarjaya.
Selain itu, mendukung pelaksanaan pembelajaran tatap muka serta meminimalisasi penularan di sekolah atau satuan pendidikan. (OL-8)
Meskipun survei serologi menunjukkan bahwa terjadi peningkatan antibodi pada penerima booster pertama, hal itu tidak serta merta mengabaikan booster kedua
Vaksin booster kedua sangat penting untuk meningkatkan imunitas masyarakat yang pada booster pertama memiliki jarak yang jauh.
Terbitnya vaksin dengan platform mRNA tersebut menambah pilihan vaksinasi primer untuk anak dengan rentang usia 6 bulan sampai kurang dari 12 tahun, selain vaksin Sinovac/Coronava
Agar kenaikan kasus covid-19 di beberapa negara tidak merambat ke Indonesia maka pengawasan di pintu masuk negara juga perlu diperketat
Pada November tahun ini diharapkan ada 5 juta dosis vaksin dalam negeri yang bisa dipakai masyarakat dan pada Desember juga diproduksi 5 juta dosis.
Aplikasi PeduliLindungi dikembangkan untuk memutus mata rantai penularan covid-19, yang tersedia untuk gawai dengan sistem operasi Android dan iOS, serta versi website.
DINAS Kesehatan Provinsi Bali saat ini melakukan berbagai langkah antisipasi terhadap merebaknya virus Nipah, seperti yang dialami beberapa negara lainnya di dunia.
BANDARA I Gusti Ngurah Rai Bali melakukan antisipasi terhadap kemungkinan masuknya virus Nipa ke Bali, baik yang berasal dari turis asing maupun domestik.
Fokus utama petugas adalah area persimpangan jalan dan lampu lalu lintas (traffic light) yang kerap menjadi pusat kerumunan para pencari sumbangan.
hujan dengan intensitas sedang – lebat disertai petir/kilat dan angin kencang berpotensi terjadi di Kabupaten Badung, Tabanan, Jembrana, Bangli, Gianyar, Karangasem, Klungkung, Buleleng
NASIB malang menimpa Andrew Joseph McLean, warga negara (WNA) asal New Zealand yang kini tertahan di Rumah Detensi Imigrasi (Rudenim) Denpasar, Jimbaran.
Bencana hidrometeorologi kembali terjadi di Kabupaten Tabanan. Sebuah rumah warga di Banjar Kuwum Ancak, Desa Kuwum, dilaporkan ambruk setelah dihantam air bah.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved