Headline

Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.

Fokus

Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.

Pembelajaran Tatap Muka Mulai Diterapkan di Banyumas

Lilik Dharmawan
01/9/2021 12:45
Pembelajaran Tatap Muka Mulai Diterapkan di Banyumas
Sejumlah siswa SMP Negeri 9 Purwokerto, Jawa Tengah (Jateng) mengikuti pembelajaran tatap muka (PTM) yang dimulai pada Rabu (1/9).(MI/Lilik Darmawan)

SEBANYAK 27 sekolah yang terdiri dari SD dan SMP di Banyumas, Jawa Tengah (Jateng) mulai menerapkan pembelajaran tatap muka (PTM) pada Rabu (1/9). Sementara pada Kamis (2/9) ditambah lagi  menjadi 54 sekolah.

Kepala Dinas Pendidikan (Dindik) Banyumas Irawati mengatakan mulai Rabu (1/9) ada 27 sekolah yang mulai menerapkan PTM. ''Dari 27 sekolah, 12 di antaranya adalah SD dan 15 lainnya SMP. Sejauh ini, pelaksanaannya sudah lancar,'' jelas Irawati.

Menurutnya, pada Kamis (2/9), akan kembali ada tambahan sekolah yang menyelenggarakan PTM. Pada Kamis, ada tambahan menjadi 54 sekolah. ''Sehingga nantinya di setiap kecamatan ada satu SD dan SMP. Jumlah kecamatan di Banyumas ada 27 kecamatan. Sehingga secara total ada 54 sekolah yang melaksanakan PTM,'' ujarnya.

Kepala SMP Negeri 9 Purwokerto Herry Nuryanto mengatakan bahwa SMP setempat memiliki jumlah peserta didik sebanyak 800 siswa. ''Karena izin yang diberikan hanya 50% dari kapasitas, maka hari ini yang masuk sebanyak 400 siswa. Dalam satu kelas dibagi dua. Kalau sekarang masuk, maka besok belajar di rumah, begitu seterusnya. Kami menyambut baik adanya PTM, karena jelas-jelas akan lebih efektif,'' katanya.

Sementara Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Banyumas Sadiyanto mengatakan Dinkes mulai memprioritaskan vaksinasi kepada para siswa. ''Ada dua vaksin yang dapat digunakan yakni Sinovac dan Pfizer. Kalau untuk Sinovac, ada 11.300 dosis. Sedangkan Pfizer masih belum menerima,'' jelas Sadiyanto. (LD/OL-10)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Denny parsaulian
Berita Lainnya