Headline
Senjata ketiga pemerataan kesejahteraan diluncurkan.
Tarif impor 19% membuat harga barang Indonesia jadi lebih mahal di AS.
VAKSINASI covid-19 di Indonesia sudah mulai dilakukan secara bertahap sejak Januari 2021. Setelah tenaga kesehatan serta petugas pelayanan publik, kelompok usia lanjut (di atas 60 tahun) juga menjadi kelompok prioritas untuk mendapatkan vaksin.
Siloam Hospitals Yogyakarta bermitra dengan Danone Indonesia untuk mendukung percepatan pelaksanaan program vaksinasi lansia di Kota Yogyakarta.
Siti Nurtata Rizki, CEO Siloam Hospitals Yogyakarta menyambut baik kolaborasi dengan sektor swasta dalam pelaksanaan vaksinasi lansia.
“Vaksinasi lansia merupakan salah satu milestone yang sangat krusial dalam penanganan pandemi covid-19 di Indonesia. Dengan dukungan dari sektor swasta dalam penyelenggaraan ini, kita dapat bersama membantu Kementerian Kesehatan dan pemerintah mengatasi pandemi. Hal ini juga menambah deretan kolaborasi Danone Indonesia dan Siloam Hospitals Group untuk penanganan pandemik mulai dari pemberian ventilator, APD, sarana sterilisasi, serta dukungan hidrasi dan hingga makanan bergizi bagi tenaga kesehatan," ujarnya.
Kegiatan vaksinasi covid-19 bagi lansia Kota Yogyakarta dilaksanakan salah satunya oleh Siloam Hospitals Yogyakarta mulai dari 12 Maret 2021 di Lippo Plaza Jogja.
Sebanyak 200 lansia setiap harinya dijadwalkan untuk mendapatkan vaksinasi lansia hingga akhir Maret 2021.
Arif Mujahidin, Corporate Communication Director Danone Indonesia menjelaskan visi One Planet, One Health, Danone Indonesia bertujuan untuk membawa kesehatan ke sebanyak mungkin masyarakat dunia.
"Terkait program vaksinasi, kami ingin membantu menyukseskan pelaksanaan dukungan kesehatan lansia melalui hidrasi dan nutrisi sehat, penyebaran informasi positif terkait vaksinasi, hingga edukasi kepada masyarakat di Kota Yogyakarta," ujar Arif.
Dalam pelaksanannya, Danone Indonesia mendukung program vaksinasi dengan menyediakan masker dan hand sanitizer, serta menyebarkan materi edukasi seputar makanan dan minuman bergizi seimbang hingga gaya hidup sehat kepada peserta vaksinasi.
Selain itu, Danone Indonesia juga mendukung kecukupan hidrasi tenaga kesehatan yang bertugas pada saat vaksinasi. Untuk semakin mendorong partisipasi masyarakat terhadap vaksinasi, Danone Indonesia juga rutin melakukan promosi dan penyebaran informasi positif bagi publik melalui sosial media perusahaan.
Selama pandemi covid-19, Danone di Indonesia telah bekerja sama dengan pemerintah, berbagai lembaga, rumah sakit, maupun organisasi sosial untuk menyalurkan bantuan senilai Rp30 Miliar berupa alat pelindung diri, peralatan medis seperti ventilator dan tempat tidur, bantuan nutrisi dan hidrasi bagi tenaga medis, hingga kelompok rentan.
“Setiap lapisan masyarakat, komunitas, hingga sektor swasta harus mendukung program vaksinasi dari pemerintah untuk saling menjaga kesehatan bersama. Kami berharap kontribusi Danone Indonesia dalam hal hidrasi dan nutrisi sehat dapat mendukung kesehatan lansia maupun masyarakat luas," pungkasnya. (OL-8)
RATUSAN lansia Sekolah Lansia Berdaya (Sidaya) Provinsi Bangka Belitung (Babel) mengikuti prosesi wisuda di Gedung Mahligai Serumpun Sebalai. Jumat (18/7).
Memasuki usia 50 tahun, penting untuk lebih selektif dalam memilih makanan. Simak daftar 10 jenis makanan yang perlu dihindari.
Seorang wanita lanjut usia (lansia) ditemukan meninggal dunia dalam kebakaran rumah susun (rusun) di Jalan Delima Raya, Kelurahan Malaka Sari, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur.
SEBUAH studi oleh peneliti Italia yang diterbitkan dalam Journal of Marriage and Family mengkaji hubungan antara kesehatan dan tingkat perceraian pada lansia.
Sarapan bukan sekadar rutinitas, tapi langkah penting untuk menjaga energi, fungsi otak, dan kesehatan jantung—terutama bagi lansia.
Seperti banyak fungsi tubuh lainnya, kemampuan ginjal cenderung berkurang seiring bertambahnya usia, yang dapat meningkatkan risiko munculnya beberapa kondisi kesehatan.
"Yang memungkinkan adalah dengan durasi kunjungan antara dua atau tiga jam. Wisatawan dapat menikmati kuliner, kerajinan atau mampir di spot foto yang indah dan menarik,"
UMKM Monalisa memanfaatkan potensi singkong menjadi tepung mocaf (Modified Cassava Flour) yang memiliki permintaan pasar yang luas dan nilai tambah ekonomi yang signifikan.
PEMBUATAN Jembatan Pandansimo di DIY hampir selesai. Jembatan ini diyakini akan menjadi salah satu ikon infrastruktur di DIY yang tahan gempa
"Operasional armada truk kita tambah pada musim libur ini. Sejak pukul 5 pagi pagi truk (pengangkut sampah) sudah jalan,"
Hal yang harus dipertimbangkan dalam melakukan kegiatan adalan kualitas layanan serta ketersediaan anggaran
OJK Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Eko Yunianto menyebut pinjaman fintech peer to peer (P2P) lending (pinjaman online) pada Februari 2025 tercatat sebesar Rp1,148 triliun tumbuh 20,97%
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved