Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
SEKITAR dua puluhan wartawan yang tergabung dalam Aliansi Wartawan Sikka (AWAS) dan bertugas di Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur, menyumbangkan sekitar 1.170 telur ayam untuk membantu anak-anak yang mengalami stunting.
Bantuan telur itu diserahkan langsung di Rumah Stunting yang berlokasi di eks Puskesmas Kopeta di Perumnas Maumere, Selasa (22/12). Para orangtua anak stunting ikut menyambut kedatangan wartawan. Tampak mereka begitu semangat sambil menggendong anak mereka masing-masing.
Kepada mediaindonesia.com, Sekretaris Aliansi Wartawan Sikka (AWAS) Vicky da Gomez mengatakan bantuan telur ayam kepada anak stunting merupakan gagasan spontanitas para wartawan yang bertugas di Kabupaten Sikka.
Menurut dia ada tiga hal yang mendorong para wartawan menyumbang telur ayam. Pertama, ada sekitar 4.010 anak di Sikka mengalami stunting.
Kedua, rendahnya porsi anggaran pengadaan telur ayam untuk anak stunting pada tahun anggaran 2021. Dari hitungan teknis instansi, kata dia, anggaran pengadaan telur ayam senilai Rp2,1 miliar. Namun APBD Sikka hanya mengakomodir Rp100 juta yang bersumber dari dana alokasi umum (DAU) untuk 15 orang anak saja.
Dan ketiga, bantuan telur ini untuk mendukung tekad Bupati Sikka Fransiskus Roberto Diogo untuk membebaskan Kabupaten Sikka dari stunting di tahun 2022.
"Tadi kita sumbangkan telur ayam ada 1.170 butir. Bantuan telur ini kita serahkan langsung di rumah pemulihan stunting untuk membantu atasi stunting bagi anak-anak kita," pungkas Vicky da Gomez yang juga wartawan suarasikka.com ini. (GL/OL-10)
Kepala BGN Dadan Hindayana mengingatkan makanan manis, gorengan, dan soda boleh dikonsumsi, tapi proporsinya perlu dikurangi agar gizi seimbang.
Data menunjukkan bahwa 20%–30% anak di Indonesia terdeteksi mengalami cacingan secara global.
Ahli kesehatan Ray Wagiu Basrowi menegaskan perbaikan nutrisi dan sistem pencernaan anak krusial demi capai target stunting 14,2% di 2029.
Ia menjelaskan pada 1.000 hari pertama kehidupan penting untuk perkembangan anak dan BGN akan pastikan program untuk seluruh ibu hamil, ibu menyusui dan anak balita.
SEJUMLAH ibu terlihat berkumpul di sebuah ruang dengan ukuran sekitar 7 x 5 meter dari keseluruhan bangunan dengan luas sekitar 63 meter persegi.
Badan Gizi Nasional (BGN) mencatat dampak ekonomi program Makan Bergizi Gratis (MBG) selama satu tahun, mulai dari pelibatan 46 ribu UMKM hingga penyerapan 780 ribu tenaga kerja.
Sebuah pertikaian keluarga berujung pada tewasnya seorang pria berusia 55 tahun, berinisial MG di Rumah Adat Gendang Palit. Korban diduga menjadi korban penganiayaan oleh tiga keponakan.
Penundaan pelayaran ini sejalan dengan peringatan dini cuaca maritim yang dikeluarkan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Maritim Tenau Kupang.
PULUHAN siswa Sekolah Dasar Inpres (SDI) di Pilau Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT), harus menempuh proses belajar di gedung yang rusak parah.
Dunia usaha di Nusa Tenggara Timur (NTT) menunjukkan optimisme kuat memasuki awal 2026, seiring meningkatnya investasi dan membaiknya aktivitas ekonomi pada akhir 2025.
BMKG tetapkan status SIAGA hujan ekstrem di NTT dan hujan sangat lebat di Jawa pada 19 Januari 2026 akibat Siklon Nokaen dan dua bibit siklon.
Kepala Stasiun Meteorologi Kelas II El Tari Kupang, Sti Nenot'ek, mengatakan, saat ini Bibit Siklon Tropis 97S yang berada di wilayah utara Benua Australia
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved