Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
AKSI pembunuhan empat warga di Desa Lembantongoa, Kecamatan Palolo, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah menuai kecamatan dari pelbagai pihak.Mantan Deklarator Perdamaian Malino Poso Pendeta Rinaldy Damanik meminta aparat keamanan harus segera mengusut tuntas pelaku pembantaian empat warga yang masih satu keluarga tersebut.
Menurutnya, duka cita yang mendalam disampaikan kepada keluarga dan umat yang mengalami langsung pembantaian tersebut. "Peristiwa ini diduga dilakukan oleh kelompok sipil bersenjata Mujahidin Indonesia Timur (MIT)," terang Damanik dalam siaran pers yang diterima di Palu, Sabtu (29/11).
Dia menyebutkan, jika dugaan pelaku benar adalah MIT, maka bisa disimpulkan bahwa Satgas Tinombala belum berdaya untuk mengatasi kelompok tersebut. "Bahkan terkesan bahwa kelompok tersebut lebih menguasai medan dibandingkan Satgas Tinombala," kritik Damanik.
Damanik menyebutkan, ia percaya bahwa masih banyak aparat TNI dan Polri yang tulus, profesional, dan berkemampuan untuk menindak tuntas kelompok tersebut, tetapi mungkin kebijakan atasan yang bermasalah.
"Karena itu sekali lagi mohon agar Satgas Tinombala bekerja lebih menggunakan hati nurani, berani dan profesional. Karena keamanan, kedamaian, kesejahteraan, hubungan harmonis antar umat beragama dan kesatuan bangsa harus menjadi yang terutama," pungkas Damanik.
Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Sulteng, Zainal Abidin mengharapkan warga di Sulteng tidak tersulut emosi dan tidak mudah terprovokasi terhadap kejadian yang terjadi di Desa Lembantongoa. Karena itu, masyarakat diimbau tetap tenang dan tidak memberikan komentar di media sosial terkait kejadian tersebut.
"Masyarakat harus terang dan tidak memberikan komentar apa pun terkait peristiwa tersebut," tegas Zainal.
Ia mengungkapkan, kejadian itu bukan merupakan anjuran dan ajaran dari pelbagai agama manapun. Sehingga FKUB mengutuk keras pelaku yang melakukan penyerangan di Desa Lembantongoa. FKUB Sulteng, tambah Zainal, akan melakukan aktivitas untuk tetap membina umat masing-masing.
Karena itu, FKUB Sulteng, mengajak seluruh tokoh agama untuk mengajak umat tetap menjaga solidaritas, toleransi sesama umat beragama. "Kita harus jaga kerukunan ini. Karena kita tahu bersama sampai hari ini kerukunan dapat dibina dengan baik di Sulteng," tandasnya. (R-1)
Frenchie Mae Cumpio divonis bersalah mendanai terorisme di Filipina. Kelompok pers menyebut kasus ini rekayasa untuk membungkam jurnalisme komunitas.
Mandat tersebut juga ditegaskan kembali dalam Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2025 tentang TNI.
Al Araf menilai draft Peraturan Presiden tentang Tugas TNI dalam Mengatasi Terorisme yang saat ini beredar mengandung persoalan inkonstitusional
Dengan posisi yang masih berupa draf, pembahasan mendalam belum dapat dilakukan, apalagi untuk menentukan sikap politik lembaga legislatif.
Aturan tersebut wajib memiliki batasan yang jelas agar tidak mencederai hak asasi manusia (HAM).
Ancaman terorisme saat ini semakin kompleks, terutama dengan adanya situasi ketidakpastian global yang rentan menjadi lahan subur ideologi kekerasan.
SATU tahun perjalanan Kabinet Merah Putih, 20 Oktober 2024 hingga 20 Oktober 2025, menjadi tonggak penting bagi Kementerian Agama (Kemenag)
Keberagaman adalah kerukunan yang harus terus dijaga semua pemuka agama, maupun masyarakat yang ada di Tangerang Selatan (Tangsel)
Organisasi Banom Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini dihadiri oleh Pengurus DPP PKB, Daniel johan
Sebuah gagasan yang dinilai baik bagi pemerintah, penerapannya pun harus benar dengan mempertimbangan obyek yang akan terkena kebijakan negara. Jangan sampai justru kontraproduktif.
Isra Mikraj bukan hanya peristiwa sejarah, tetapi menjadi sumber inspirasi untuk menjaga kerukunan umat beragama.
Kemenag menghimbau para aktor dakwah dan layanan keagamaan serukan seluruh umat dan jemaahnya menjaga kerukunan dan kedamaian pada Pemilu 2024.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved