Headline
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Kumpulan Berita DPR RI
PASANGAN bakal calon bupati dan wakil bupati Aulia Octaviandi-Mansyah Saberi (AMAN) dinyatakan lolos tahap verifikasi faktual syarat dukungan calon independen Pilkada 2020 di Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Kalimantan Selatan setelah Komisi Pemilihan Umum setempat memutuskan jumlah KTP dukungannya sebanyak 19.814 memenuhi syarat.
Pada rapat pleno KPU HST, di Pendopo Bupati setempat, Selasa (21/7) memverifikasi jumlah dukungan tiga pasangan lainnya, yakni Muslih Amri dan Andi Mahmudi sebanyak 8.612 dukungan, serta Akhmad Tamzil dan Muhammad Ilham Effendi sebanyak 16.270 dukungan, dan Faqih Jarjani-Abu Yajid Bustami sebanyak 17.591 dukungan diminta melengkapi kekurangan dukungan KTP yang dipersyaratkan.
Untuk Kabupaten HST, jumlah dukungan KTP elektronik adalah 10 persen dari daftar pemilih tetap (DPT) HST yaitu 184.435. Jadi, paling sedikit ada 19.010 dukungan KTP dan tersebar di enam kecamatan dari 11 kecamatan di HST.
"Bakal calon independen yang kekurangan syarat dukungan, harus melakukan perbaikan dalam waktu tiga hari, yakni 25 hingga 27 Juli 2020 dengan menyerahkan berkas jumlah kekurangan," kata Ketua KPU HST Johransyah.
Ia berharap, kekurangan dukungan itu dapat dilengkapi sesuai waktu yang ditentukan. Sedangkan untuk seluruh dukungan dengan bukti salinan KTP elektronik yang tidak memenuhi syarat (TMS), tidak diperkenankan diajukan lagi, termasuk PNS dan TNI/Polri. Ketua Bawaslu HST Mailinasari mengatakan, hasil pleno tingkat kabupaten sudah sesuai dengan pleno tingkat kecamatan dan tidak ada perubahan.
baca juga: Pilkada Di tengah Pandemi, Ini Potensi Kerawannya Versi Perludem
Menurutnya, semua sudah sesuai, sehingga tidak ada temuan atau mengeluarkan rekomendasi yang lain. Bupati HST HA Chairansyah mengapresiasi jajaran KPU dan Bawaslu setempat yang telah melakukan pengawasan dan bekerja keras untuk melaksanakan tahap demi tahap proses pemilihan kepala daerah.
"Terima kasih kepada KPU dam Bawaslu yang sudah melaksanakan tahapan demi tahapan proses pemilihan kepala daerah yang akan dilaksanakan pada Desember mendatang meskipun dalam pandemi covid-19," terangnya. (OL-3)
Wakil Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan menyatakan bahwa paparan dan usulan yang disampaikan oleh Anggota DPD RI Muhammad Hidayattollah menjadi catatan dan atensi bagi kementerian.
KEMENTERIAN Lingkungan Hidup akan melakukan audit lingkungan terhadap 182 perusahaan tambang dan sawit yang dinilai menjadi penyebab kerusakan lingkungan dan bencana banjir
PEMERINTAH Provinsi Kalimantan Selatan meningkatkan status kebencanaan menjadi tanggap darurat bencana hidrometeorologi menyusul semakin parahnya kondisi banjir di wilayah tersebut.
BPBD terus menggenjot langkah-langkah strategis untuk meningkatkan mitigasi bencana.
Data Pusdalops BPBD Kalsel mencatat sejumlah wilayah Kalsel saat ini mengalami banjir meliputi Kabupaten Banjar, Balangan dan Hulu Sungai Utara.
(KPK) membeberkan modus dugaan pemerasan terkait operasi tangkap tangan (OTT) yang melibatkan tiga orang jaksa di Kalsel. KPK telah menetapkan tiga tersangka
Abdul menjelaskan, penyidik belum menahan tersangka karena pemeriksaan akan dilanjutkan.
KOMISI Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Yalimo, Papua sebagai penyelenggara pemilu dituding telah melakukan pelanggaran etik.
PAGUYUBAN Nusantara Yalimo Bangkit meminta MK untuk tidak mematikan suara rakyat Yalimo, dengan putusan yang semestinya
DEWAN Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) memberhentikan dua anggota KPU Sabu Raijua, Nusa Tenggara Timur (NTT) dari jabatannya.
Pilkada Serentak 2020 di 270 daerah tercatat sukses, meski dalam kondisi pandemi COVID-19. Pengalaman itu menjadi rujukan untuk penyelenggaraan berbasis manajemen risiko Pemilu 2024.
Ppartai politik juga harus ambil bagian dalam mendinginkan suasana dan mengajak pendukungnya untuk bisa menerima putusan MK.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved