Headline
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Kumpulan Berita DPR RI
PARTAI NasDem Jawa Tengah turut memeriahkan kampanye akbar Joko Widodo-Ma'ruf Amin di Gelora Bung Karno (GBK) Senayan Jakarta pada Sabtu (13/4) besok. NasDem Jateng memberangkatkan 22 armada menuju Ibu Kota pada Jumat (12/4).
Ketua DPW Partai NasDem Jateng, Setyo Maharso, mengemukakan itu di Semarang, Jawa Tengah, Jumat.
"Kita siapkan 22 armada kampanye yang hari ini (Jumat, 12/4) berangkat menuju GBK. Dari Jateng Selatan kumpulnya di sini (Semarang), nanti bersama-sama dengan armada yang dari Brebes," jelas Setyo.
Berbagai daerah di Jawa Tengah yang akan ke Jakarta adalah Kabupaten Grobogan, Pati, Kabupaten/Kota Semarang, Batang, Kudus, Pemalang, Cilacap, Banyumas, Tegal, Demak, Jepara, Kebumen, dan Kabupaten Boyolali.
Sebagai salah satu partai pengusung Jokowi-Amin, Partai NasDem mempunyai tanggung jawab dalam menyukseskan dan memeriahkan acara kampanye akbar tersebut.
Baca juga: 12% Pemilih Prabowo Beralih ke Joko Widodo
"NasDem sebagai salah satu partai pengusung siap bertanggungjawab dalam menyukseskan acara itu. Apapun akan kita lakukan agar acara berjalan dengan lancar," tambah Setyo.
Ketua DPW Garda Pemuda NasDem Jateng, Dandan Febri Herdiana, menambahkan, tujuan Partai NasDem Jateng mengikuti kampanye akbar adalah untuk mendukung dan memeriahkan acara kampanye akbar sekaligus terakhir pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 01 Jokowi-Ma'ruf di Gelora Bung Karno, Senayan.
Kampanye terakhir sebelum masa tenang Pemilihan Umum Presiden itu diperkirakan dihadiri satu juta relawan dan simpatisan Jokowi-Amin yang akan memadati stadion GBK.
Selain dari Jateng, NasDem Jakarta, Jawa Timur, Jawa Barat, Bali, Banten, dan beberapa daerah lain juga akan memeriahkan kampanye superakbar Jokowi-Amin tersebut. (OL-1)
KPK menetapkan Hasto Kristiyanto sebagai tersangka suap terkait buronan Harun Masiku. Hasto disebut aktif mengupayakan Harun memenangkan kursi anggota DPR pada Pemilu 2019.
Bagi Mahfud, batalnya memakai kemeja putih tersebut lima tahun lalu menyimpan pesan tersendiri.
KPID Sulawesi Selatan mengaku belum bisa menindak caleg dan parpol yang mulai mencuri start pada Pemilu 2024.
PENDUKUNG Joko Widodo pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 kini berbalik mendukung calon presiden (capres) Prabowo Subianto jelang Pilpres 2024.
Beberapa upaya dari KPU untuk mencegah terjadinya kembali korban jiwa dari petugas KPPS.
"Mas Ganjar kan enggak nyapres, enggak nyapres beliau," kata Immanuel di Jakarta, Minggu.
Sebelumnya, ormas Gerakan Rakyat resmi mendeklarasikan tahun ini akan menjadi partai politik ingin Anies Baswedan menjadi Presiden Republik Indonesia.
WAKIL Ketua Umum Partai NasDem Saan Mustopa merespons langkah Partai Gerakan Rakyat yang mengusung Anies Baswedan menjadi calon presiden pada Pilpres 2029.
Untuk meringankan beban para korban banjir di Karawang, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Karawang menyalurkan ratusan paket bantuan
Yang lebih mendesak adalah menyamakan persepsi antara pengusul, BPKH, dan Baleg DPR RI mengenai bentuk dan karakter kelembagaan BPKH ke depan.
ANGGOTA Komisi VI DPR RI dari Fraksi Partai NasDem Asep Wahyuwijaya menilai, inisiatif pemerintah untuk mendirikan BUMN tekstil merupakan langkah yang tepat dan strategis.
Anggota DPR Fraksi NasDem, Rudianto Lallo, menegaskan bahwa Indonesia kini resmi memasuki babak baru dalam sistem hukum pidana.Hal ini ditandai dengan mulai berlakunya KUHAP baru
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved