Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Kebakaran Maut di Cempaka Putih Cermin Buruknya Tata Kelola Gedung

Mohamad Farhan Zhuhri
17/12/2025 13:16
Kebakaran Maut di Cempaka Putih Cermin Buruknya Tata Kelola Gedung
Petugas kepolisian berjaga di dekat gedung Terra Drone yang terbakar di Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (9/12/2025) .(Antara)

KETUA Komisi A DPRD DKI Jakarta, Inggard Joshua, menilai tragedi kebakaran di Gedung Terra Drone, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, menjadi bukti nyata buruknya tata kelola keselamatan bangunan umum di Ibu Kota. Insiden yang merenggut 22 nyawa tersebut semestinya menjadi momentum evaluasi total terhadap manajemen keselamatan gedung.

Inggard mendesak pihak kepolisian untuk memeriksa pengelola gedung secara menyeluruh. Ia menegaskan, jika ditemukan adanya unsur kelalaian atau pelanggaran pidana, kasus ini harus diselesaikan melalui jalur hukum.

"Selama ini sering terjadi pelanggaran manajemen keselamatan gedung. Pengelola gedung publik seharusnya memiliki perencanaan proteksi kebakaran, pemeliharaan rutin, pemeriksaan berkala, hingga latihan evakuasi yang disiplin," tegas Inggard dalam keterangannya, Rabu (17/12).

Berdasarkan laporan sementara, api diduga berasal dari ledakan baterai drone di lantai satu yang difungsikan sebagai area gudang. Inggard menyayangkan fungsi ruang yang tidak dibarengi dengan sistem pengamanan yang memadai, mengingat material tersebut memiliki risiko kebakaran tinggi. (Far/P-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Eksa
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik