Minggu 28 Mei 2023, 23:23 WIB

Gandeng UMKM Jakarta Timur, Sukarelawan Ini Luncurkan Kopi Pemoeda

Ghani Nurcahyadi | Megapolitan
Gandeng UMKM Jakarta Timur, Sukarelawan Ini Luncurkan Kopi Pemoeda

Dok. OMG
Kopi Pemoeda hasil kolaborasi OMG dan UMKM di Jakarta Timur

 

SUKARELAWAN Orang Muda Ganjar (OMG) DKI Jakarta merilis produk minuman bernama Kopi Pemoeda. Produk itu merupakan hasil kolaborasi dengan salah satu UMKM di Jakarta Timur, Alun-Alun Coffee. 

"Kami mencontoh salah satu tokoh favorit, yaitu Pak Ganjar, di Jawa Tengah itu ada Lapak Ganjar. Kami mencontoh dalam merangkul UMKM itu, salah satu outputnya kegiatan ini. Kami menggandeng UMKM yang cukup terkenal di Cipinang, yaitu Alun-alun Coffe," kata Abel. 

Pembuatan produk oleh relawan OMG ini pun melalui proses kreatif yang panjang. Mulai dari langkah-langkah produksi, pemilihan bahan berkualitas, hingga pengemasan kopi yang kreatif. 

Baca juga : Ziarah Qubro di Masjid Agung Banten, Ganjar Disambut Ribuan Kiai Sepuh hingga Santri

Kegiatan ini juga menjadi bukti apresiasi OMG kepada anak-anak muda kreatif di Jakarta yang berkecimpung di dunia UMKM. 

“Kita melihat UMKM-UMKM di Jakarta itu perlu dilibatkan dalam hal keberlangsungan ke depannya. Karena kita juga ingin maju bersama UMKM," ujar Abel. 

Baca juga : Melawat ke Banten, Ganjar Pranowo Sowan ke Abuya Muhtadi

Dia berharap kolaborasi ini bisa membantu para pelaku UMKM di Jakarta bisa berkembang, sekaligus mempromosikan produk-produknya. 

Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan bisa memotivasi anak-anak muda di Jakarta untuk bisa berinovasi dan ikut serta dalam memajukan sektor UMKM di Jakarta

"Kami juga ingin memberikan contoh bahwa pemuda itu bukan hanya bisa nongkrong-nongkrong, tapi juga berkolaborasi bersama di bidang UMKM, seperti yang hari ini kita tampilkan," tutur Abel. 

Peluncuran Kopi Pemoeda juga diisi dengan gelar wicara tentang sejarah kopi dan perkembangan kafe dan produk kopi di Indonesia. 

Program-program OMG ke depan, jelas Abel, akan terus berfokus pada pembinaan dan pengembangan UMKM Jakarta. Menurutnya, itu sejalan dengan visi yang dipunya idola mereka, Ganjar Pranowo.

"Ke depannya kami akan tetap menggandeng UMKM, kemudian juga memberikan bantuan kepada masyarakat. Sebagai relawan kita harus benar-benar ada dan nyata (berguna untuk masyarakat)," pungkasnya. 

Pendiri sekaligus pemilik Alun-Alun Coffee, David mengatakan alasan pihaknya berani berkolaborasi dengan relawan OMG DKI Jakarta, karena visi misi dan program kerjanya yang dianggapnya menarik. 

David berharap program-program kolaborasi antara relawan OMG bisa terus berlanjut. 

"Alasan gabung karena melihat visi misi yang bagus. Ke depannya semoga kolaborasi-kolaborasi ini bisa mengangkat sektor UMKM di Jakarta. Harapannya ingin lebih baik lagi, harapannya buat UMKM juga bisa terus dibantu OMG.” harap David. (RO/Z-5)

Baca Juga

Antara

Polisi Gerebek Rumah Pengoplosan Gas, Satu Orang Jadi Tersangka

👤Khoerun Nadif Rahmat 🕔Selasa 26 September 2023, 10:25 WIB
Sebuah rumah di Tangsel digerebek Polisi karena mengoplos gas tiga kilogram ke tabung 12...
MI/ADAM DWI

DTKJ Diharapkan Bantu Atasi Kemacetan Jakarta

👤Putri Anisa Yuliani 🕔Selasa 26 September 2023, 09:14 WIB
DTKJ fokus terhadap berbagai langkah strategis dalam mengurangi dampak kemacetan...
Antara

Heru Jamin Netralitas ASN Pada Pemilu 2024

👤Putri Anisa Yuliani, Kautsar Widya Prabowo 🕔Selasa 26 September 2023, 09:05 WIB
ASN dilarang memberikan komenter, menyukai, dan membagian unggahan media sosial terkait pemilu...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

MI TV

  • Presiden PKS Buka-Bukaan Soal Pasangan Amin

    Berikut petikan wawancara khusus wartawan Media Indonesia Ahmad Punto, Henri Salomo, Akhmad Mustain, dan Rifaldi Putra Irianto di kantor DPP PKS, Jakarta, Kamis (21/9/2023).

Selengkapnya

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya