Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
PENJABAT (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono memastikan akan segera menyelesaikan persoalan macet. Pasalnya, lembaga pencatatan indeks kemacetan asal London, Tomtom Traffic Index, mencatat Jakarta saat ini menempati peringkat 29 sebagai kota termacet di dunia.
"Ya kita beresin macetnya," tegas Heru di Balai Kota, Jakarta Pusat, Rabu (22/2).
Heru terlihat baru mengetahui peringkat kemacetan di Jakarta mengalami kemunduran atau memburuk. Pasalnya, pada 2021, Tomtom Traffic Index menempatkan Jakarta pada urutan 46 atau menunjukkan kondisi kemacetan di Ibu Kota telah membaik.
Baca juga: Dua Era Gubernur Belum Bisa Atur Jam Kerja Warga DKI, Pemprov Sebut Kebijakan Entitas Perusahaan
Untuk mengembalikan peringkat kemecaten di Jakarta, Heru mendorong warga ibu kota untuk beralih menggunakan tranporasi umum, terutama TransJakarta.
"Ya rame-rame naik TransJakarta," jelasnya.
Sebelumnya, Heru telah menempatkan persoalan kemacetan sebagai satu dari tiga prioritas kerja yang akan dilakukannya selama satu tahun pertama menjabat. Dua program lainnya, yaitu masalah banjir dan tata ruang.
“Tugas kami dan tugas saya, diperintah langsung oleh presiden, kita sudah diskusi dan beberapa media menyampaikan. Apa sih yang harus ditindaklanjuti? Sebenarnya umum dari sejak dahulu sudah ada permasalahan, banjir, macet, dan tata ruang,” kata Heru kepada wartawan di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, 17 Oktober 2022 lalu.
Heru menyebut pihaknya bakal menutup titik putar arah atau u trun sebagai salah satu langkah dalam mengatai kemacetan.
Heru mengatakan upaya lainnya ialah menambah kebijakan satu arah di waktu-waktu tertentu. Misalnya, di pagi atau sore hari.
“Itu perlu komunikasi dengan masyarakat dan rekan DPRD,” papar dia. (OL-1)
Pemprov DKI mengalokasikan Rp6,4 triliun untuk subsidi transportasi, air, dan pangan pada 2025 demi menjaga daya beli warga.
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung berencana menambah fasilitas olahraga di berbagai ruang terbuka hijau (RTH) di Jakarta.
GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung menyebut pemerintah provinsi DKI Jakarta bersama Forkopimda siap menyelenggarakan perayaan malam tahun baru 2026 di delapan titik
Besaran UMP itu akan mulai berlaku per 1 Januari 2026. UMP Jakarta 2025 atau sebelumnya sebesar Rp5.396.761 dan ada kenaikan sebesar 6,17 persen atau Rp333.115 dibanding tahun ini.
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung mengaku, kenaikan nilai Upah Minimum Provinsi (UMP) Provinsi DKI Jakarta yang ia tetapkan tidak berada di luar jalur dari landasan regulasi pemerintah
GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung memastikan penerapan work from anywhere (WFA) untuk aparatur sipil negara (ASN) DKI Jakarta tidak akan mengganggu pelayanan publik
Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi mengatakan pelantikan tersebut dilaksanakan pukul 08.00 WIB di Gedung Krida Bhakti, Sekretariat Negara, Jakarta.
Mendagri Tito Karnavian melantik Dirjen Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kemendagri, Teguh Setyabudi sebagai Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta
Presiden Jokowi telah memberhentikan Heru Budi Hartono sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Jakarta dan digantikan Teguh Setyabudi.
Presiden Joko Widodo memberhentikan dengan hormat Heru Budi Hartono sebagai Pj Gubernur DKI Jakarta dan mengangkat Teguh Setyabudi sebagai Pj Gubernur DKI Jakarta.
Pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming sebagai presiden dan wakil presiden pada Minggu (20/10) mendatang akan dihadiri oleh perwakilan negara-negara sahabat.
PENJABAT (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menanggapi terkait masa jabatannya yang akan habis pada Kamis, 17 Oktober 2024 besok.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved