Sabtu 08 Oktober 2022, 15:25 WIB

Polisi akan Periksa Tim Kreatif Baim-Paula Soal Prank KDRT

Rahmatul Fajri | Megapolitan
Polisi akan Periksa Tim Kreatif Baim-Paula Soal Prank KDRT

Dok. akun IG @paula_verhoeven
Baim Wong bersama sang istri, Paula Verhoeven.

 

PIHAK kepolisian akan memeriksa tim kreatif Baim Wong dan Paula Verhoeven terkait kasus konten prank laporan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). 

Hal itu diungkapkan Kasie Humas Polres Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi. Adapun tim kreatif Baim-Paula akan diperiksa, karena mengetahui dan mengikuti hingga konten tersebut tayang di YouTube.

"Timnya dia juga akan diperiksa. Kan mereka ikut," ujar Nurma saat dihubungi, Sabtu (8/10).

Baca juga: Baim Wong dan Paula Verhoeven Dinilai tidak Etis

Namun, Nurma tidak menjelaskan lebih detail terkait jumlah tim kreatif yang akan diperiksa. Pihaknya akan meminta keterangan bagian dari tim yang mengikuti pembuatan konten dari awal hingga akhir.

"Yang jelas tidak semua diperiksa. Di situ ada yang ikut dari awal sampai akhir," imbuhnya.

Sebelumnya, Baim Wong dan istrinya, Paula Verhoeven, menghadiri agenda pemeriksaan sebagai saksi dalam kasus konten prank KDRT di Polres Jakarta Selatan pada Jumat (7/10) kemarin.

Baim mengklaim konten prank tersebut untuk mengetahui respons petugas kepolisian saat melaporkan kasus KDRT. "Saya mau tahu reaksi kepolisian itu seperti apa. Kalau Paula itu yang melaporkan ke konteks, yang kadang-kadang kita pun salah," jelas Baim.

Baca juga: Polisi Sebut Lesti Kejora Alami Pergeseran Tulang Leher

Diketahui, petugas kepolisian yang ditemui Paula saat melapor laporan palsu tersebut, justru memberikan jawaban bijaksana. Bahkan, sang polisi tidak menjadikan bahan viral ketika Paula melapor. 

"Malah dia bilang, lebih baik didamaikan, takut menjadi viral," ujar Baim menirukan perkataan petugas kepolisian tersebut.

Menurutnya, rrespon polisi tersebut positif dan dirinya meminta untuk didokumentasikan. "Saya minta dokumentasi, supaya masyarakat melihat ini loh kepolisian bagus seperti ini. Ini saya beneran, demi Allah," klaimnya.(OL-11)
 

Baca Juga

MI/Ramdani

Jakarta Berpotensi Diguyur Hujan Ringan Siang Hari Ini

👤Mediaindonesia.com 🕔Selasa 21 Maret 2023, 07:58 WIB
Lima wilayah di DKI Jakarta berpotensi hujan ringan pada Selasa (21/3) siang, kemudian berawan pada malam...
ANTARA/YULIUS SATRIA WIJAYA

BPJT: MLFF akan Bantu Kurangi Kemacetan di Gerbang Tol

👤Ficky Ramadhan 🕔Selasa 21 Maret 2023, 07:49 WIB
Diharapkan pembayaran akan jauh lebih lancar karena tidak pakai antrean dan gerbang...
MI/Ramdani

Biaya Rehabilitasi Rumah Dinas Gubernur DKI Masih Wajar

👤mediaindonesia.com 🕔Selasa 21 Maret 2023, 00:30 WIB
Biaya rehabilitasi rumah dinas Gubernur DKI Jakarta sebesar Rp2,9 miliar masih wajar, karena ini untuk melestarikan bangunan cagar budaya...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

Top Tags

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya