Headline
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
Kumpulan Berita DPR RI
TIM penyidik Subdit 3 Direktorat Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri menggeber proses pemberkasan kasus tindak pidana perdagangan orang (TPPO) di Venesia BSD Karaoke Executive, Tangerang Selatan, Banten. Sejauh ini tim penyidik telah menetapkan enam orang sebagai tersangka. Mereka adalah tiga orang manajemen dan tiga mucikari yang menjadi tersangka dalam kasus TPPO di Venesia.
Kasubdit 3 Direktorat Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri, Komisaris Besar John Hutagalung menuturkan penyidik masih melakukan pemeriksaan terhadap enam orang tersangka. Pemeriksaan itu untuk menyesuaikan barang bukti dengan perkara yang terjadi dengan tujuan penyempurnaan berkas.
"Pemeriksaan dilakukan terhadap para tersangka dalam rangka pemberkasan perkara," ucap John saat dihubungi Senin (24/8) malam.
Rencananya, penyidik akan melimpahkan berkas kasus ini ke Kejaksaan Agung. Namun, pelimpahan harus tertunda dikarenakan kebakaran menimpa sebagian gedung Kejaksaan Agung pada Sabtu (22/8) malam. John menyebut pemberkasan kasus TPPO di tempar karaoke itu masih dalam proses.
"Harusnya ke Kejagung (Kejaksaan Agung), tapi masih kebakaran kemarin. Kita lihat situasi yang terbaiknya," ucap John.
baca juga: Karaoke Venesia Beroperasi Sejak PSBB masih Diberlakukan
Sebelumnya, tim Subdit 3 Direktorat Tindak Pidana Umum Bareskrim bersama TNI Pomdam Jaya mendatangi Venesia BSD Karaoke Executive pada Rabu (19/8), pukul 19.30 WIB. Penggerebekan dilakukan untuk mengetahui ada pelanggaran atau tidaknga tempat hiburan malam yang masih dilarang beroperasi di tengah PSBB transisi. Dari hasil razia, tim penyidik menyita uang tunai senilai Rp730 juta yang merupakan hasil pesanan para pemandu lagu yang juga merupakan pekerja seks komersial. Tim penyidik juga mengamankan 47 wanita pemandu, 3 manajemen, dan 3 mucikari. (OL-3)
Jaringan bioskop Cinema XXI menyalurkan hasil penjualan program XXI Screen Bag, tas hasil daur ulang layar bioskop bekas, untuk mendukung anak-anak penyintas kekerasan.
Sebanyak 20 WNI berhasil kabur dari lokasi judi online di KK Park, Myanmar. KBRI Yangon dan KBRI Bangkok berkoordinasi dengan otoritas Thailand untuk evakuasi aman para korban.
PEREMPUAN berusia 26 tahun asal Belarusia menjadi korban perdagangan orang (TPPO) untuk pekerjaan sebagai model. Ia dilaporkan meninggal di Myanmar, jadi korban perdagangan organ
Seorang hakim federal AS menghentikan sementara deportasi Kilmar Abrego Garcia, imigran asal El Salvador yang menghadapi dakwaan perdagangan manusia.
Met Police mengungkapkan 146 orang melapor dalam penyelidikan terhadap mantan bos Harrods, Mohammed Al Fayed.
Mereka berangkat bukan lewat jalur resmi, melainkan melalui bujukan teman atau iklan di medsos
KEPOLISIAN Resor (Polres) Tangerang Selatan (Tangsel) menangkap seorang oknum guru di Rawa Buntu, Serpong, Tangsel berinisial YP, 55. Ia diduga mencabuli belasan muridnya.
Data lapangan menunjukkan bahwa pada Jumat (16/1/2026), di Pos Ciputat dan Pasar Cimanggis, masih banyak warga yang tidak membawa identitas (KTP) saat terjaring.
Pemkot tidak akan mengambil langkah sepihak atau memaksakan kerja sama tanpa adanya kesepakatan bersama dengan wilayah terkait.
PEMERINTAH Kota Tangerang Selatan (Tangsel) meluncurkan Rencana Capaian 100 Hari Tim Percepatan Pengelolaan Sampah sebagai langkah darurat mengatasi keterbatasan kapasitas Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang.
Sistem pengelolaan sampah belum dirancang untuk menghadapi situasi darurat, padahal kota dengan kepadatan tinggi seperti Tangsel sangat rentan terhadap gangguan layanan dasar.
Penanganan dilakukan setelah warga melaporkan tumpukan sampah yang menggunung hingga mendekati atap bangunan pasar.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved