Headline

Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.

Puluhan Demonstran Ditangkap saat Cegah Aksi Penegakan Imigrasi di Manhattan

Thalatie K Yani
30/11/2025 07:59
Puluhan Demonstran Ditangkap saat Cegah Aksi Penegakan Imigrasi di Manhattan
Lebih dari selusin demonstran ditangkap di Manhattan setelah mencoba menghalangi operasi imigrasi federal. (Media Sosial X)

LEBIH dari selusin demonstran ditangkap di kawasan Lower Manhattan, Sabtu (29/11). Penangkapan itu setelah berupaya menghentikan petugas federal yang sedang melakukan operasi imigrasi, menurut seorang pejabat penegak hukum.

Dalam rekaman yang beredar, para demonstran meneriakkan “ICE keluar dari New York” sambil berpegangan tangan membentuk barikade untuk menghalangi mobil petugas federal keluar dari garasi. Pejabat tersebut menyebut sejumlah demonstran juga melempar pot tanaman ke arah kendaraan federal. Konfrontasi itu membuat beberapa petugas menggunakan semprotan mirip pepper spray untuk mengendalikan massa.

Insiden ini menjadi bagian dari rangkaian aksi protes yang muncul di berbagai wilayah Amerika Serikat. Rangkapan protes penolakan terhadap tindakan penegakan imigrasi di bawah pemerintahan Trump.

Aksi pada Sabtu itu berlangsung tidak jauh dari Foley Square, lokasi demonstrasi lebih besar pada bulan Oktober. Protes sebelumnya digelar sehari setelah penggerebekan ICE yang kacau di Canal Street, kawasan Chinatown yang dikenal ramai dengan pedagang kaki lima dan wisatawan.

Menurut pejabat penegak hukum yang mengetahui percakapan antara kedua pihak, Kepala Kantor Investigasi Keamanan Dalam Negeri (HSI) New York meminta maaf kepada Komisaris NYPD Jessica Tisch atas jalannya operasi tersebut. Tisch menilai tindakan itu membahayakan publik, petugas federal, serta kepolisian.

Insiden itu terjadi sesaat sebelum tengah hari ketika petugas NYPD menanggapi panggilan 911 terkait “kelompok yang berperilaku tidak tertib” di dekat Chinatown. Polisi menemukan sejumlah orang memblokir jalan dan pintu keluar di beberapa titik serta “melemparkan berbagai benda”, menurut keterangan resmi.

“Mereka telah diberi instruksi berulang untuk membubarkan diri, namun tidak mematuhi. Akibatnya, beberapa individu diamankan,” demikian pernyataan NYPD.

Situasi awalnya berlangsung damai saat massa berkumpul di depan garasi tertutup sebelum bergerak ke sudut jalan sambil meneriakkan “ICE keluar dari New York” dan berteriak ke arah polisi yang tidak merespons. Di lokasi, petugas federal tampak bersenjata dan sebagian mengenakan penutup wajah.

Ketika pintu garasi terbuka, barikade demonstran tetap berdiri sambil menghalangi kendaraan yang hendak keluar. Massa juga menambah penghalang menggunakan kayu dan kardus dari tempat pembuangan konstruksi. Saat mobil keluar, kelompok demonstran mengejar dan berteriak, sementara polisi berusaha menghentikan mereka dan sempat menjatuhkan satu demonstran yang kemudian dilepaskan.

Anggota Dewan Kota Julie Menin mengecam tindakan petugas imigrasi federal sebagai “sangat tidak bertanggung jawab”. Ia mengatakan, “Hari ini, ICE kembali mengancam keselamatan publik, dan kali ini tindakan mereka menciptakan situasi berbahaya bagi masyarakat dan petugas NYPD.”

Koalisi Imigrasi New York, yang mewakili lebih dari 200 kelompok advokasi imigran dan pengungsi, juga mengkritik respons aparat terhadap demonstran dan menyerukan pembebasan segera bagi mereka yang ditangkap. (CNN/Z-2)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani
Berita Lainnya