Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
MANTAN Menteri Kabinet Bangladesh, Mohibul Hasan Chowdhury, menuduh bahwa penggulingan mantan Perdana Menteri Sheikh Hasina pada Agustus 2024 bukanlah hasil gejolak rakyat spontan, melainkan bagian dari operasi yang direncanakan dengan hati-hati dan didanai oleh kepentingan Barat.
Dalam wawancara eksklusif dengan Russia Today (RT), Chowdhury menyatakan bahwa kerusuhan besar pada tahun 2024 merupakan bagian dari operasi terorganisasi.
"Aksi kekacauan itu direncanakan dengan hati-hati dengan uang ini. Dan kemudian kekacauan itu berubah menjadi kerusuhan besar," katanya dalam wawancara tersebut.
Chowdhury menuding bahwa keluarga Clinton dan sejumlah lembaga swadaya masyarakat (LSM) asal Amerika Serikat memiliki peran dalam menggulingkan Hasina, yang telah memimpin Bangladesh selama lebih dari 15 tahun.
"Ada hubungan antara keluarga Clinton dan rezim interim Yunus ini dari masa lalu yang sangat lama," sebutnya.
"Kegiatan ini telah berlangsung lama. Itu tidak terlalu terbuka, tetapi pendanaan LSM klandestin sedang berlangsung. Mereka bertekad untuk mengganti pemerintahan di Bangladesh," ujarnya.
Dia juga menuding USAID dan International Republican Institute (IRI) sebagai pihak yang turut berperan dalam mendanai kegiatan perubahan rezim. Chowdhury bahkan mempertanyakan ke mana aliran dana bantuan AS itu mengalir.
"Mereka menjalankan kampanye melawan pemerintah kami selama beberapa waktu, sejak 2018," tambahnya.
Setelah kejatuhan Hasina, peraih Nobel Perdamaian Muhammad Yunus ditunjuk sebagai kepala penasihat pemerintahan sementara. Menurut Chowdhury, perubahan kepemimpinan itu menandai pergeseran orientasi geopolitik Dhaka.
Pemerintahan sementara disebut mulai menjauh dari pengaruh New Delhi dan berupaya mempererat hubungan dengan Islamabad, Pakistan, dua negara yang memiliki sejarah panjang ketegangan sejak Bangladesh memisahkan diri dari Pakistan pada 1971.
Selama perang kemerdekaan 1971, jutaan warga Bengali tewas, dan hingga kini Bangladesh masih menuntut permintaan maaf resmi dari Pakistan atas dugaan kejahatan perang yang dilakukan militernya pada masa itu. (Fer/I-1)
Gelombang dingin ekstrem di Bangladesh tewaskan 49 orang sejak November. ISPA dan diare menjadi penyebab utama, dengan korban terbanyak anak-anak di wilayah Utara.
LAPORAN terbaru PBB menempatkan Jakarta sebagai kota terbesar di dunia dengan populasi 41,9 juta jiwa.
Bangladesh mengirimkan surat resmi ke India, Jumat (21/11), agar menyerahkan Sheikh Hasina, 78, dan mantan Menteri Dalam Negeri Asaduzzaman Khan Kamal, yang juga dijatuhi hukuman mati.
Gempa bermagnitudo 5,7 mengguncang Bangladesh pada Jumat (21/11). Peristiwa itu menewaskan 10 orang dan melukai lebih dari 350 orang di berbagai wilayah.
Mantan PM Bangladesh Sheikh Hasina divonis mati terkait pembunuhan ratusan demonstran.
SEORANG mantan pejabat tinggi Bangladesh melontarkan tuduhan serius terhadap keluarga Clinton dan lembaga pemerintah AS atas jatuhnya Sheikh Hasina.
SERUAN Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump yang kian gencar agar AS merebut atau memperoleh Greenland memicu gelombang kritik baru, termasuk dari kalangan Partai Republik sendiri.
PENTAGON di bawah Donald Trump menginstruksikan sekitar 1.500 personel militer aktif yang bermarkas di Alaska untuk bersiaga menghadapi kemungkinan penugasan ke Minnesota,
UNI Eropa mulai mempertimbangkan langkah balasan keras terhadap Amerika Serikat (AS) menyusul ancaman Presiden Donald Trump untuk memberlakukan tarif tinggi dan tekanan terkait Greenland.
Pobee menyampaikan kembali keprihatinan mendalam Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres atas laporan penggunaan kekuatan berlebihan di Iran.
Donald Trump pada Senin (12/1) mengumumkan pemberlakuan tarif sebesar 25% terhadap semua negara yang masih berdagang dengan Iran.
Bagi warga negara ganda AS-Iran, kedutaan menegaskan bahwa mereka harus menggunakan paspor Iran untuk keluar dari negara tersebut.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved