Headline

Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.

Prabowo Desak Palestina Harus Diakui, Kekerasan Mesti Berakhir

Ferdian Ananda Majni
23/9/2025 13:18
Prabowo Desak Palestina Harus Diakui, Kekerasan Mesti Berakhir
Prabowo Subianto.(Metro TV)

PRESIDEN RI Prabowo Subianto kembali menegaskan komitmen Indonesia terhadap kemerdekaan Palestina dan penghentian krisis kemanusiaan di Jalur Gaza. Sikap ini disampaikan dalam pidatonya pada Konferensi Tingkat Tinggi Perserikatan Bangsa-Bangsa (KTT PBB) mengenai solusi dua negara bagi Palestina dan Israel.

Dalam forum tersebut, Prabowo mengajak seluruh negara anggota PBB untuk segera mengakui kedaulatan Palestina serta menghentikan penindasan dan kekerasan di Gaza. 

"Kita harus mengakui Palestina sekarang. Kita harus menghentikan bencana kemanusiaan di Gaza. Mengakhiri perang harus menjadi prioritas utama kita," katanya saat menyampaikan pidato.

Prabowo juga menekankan pentingnya mengakhiri sikap saling curiga dan kebencian antarbangsa dengan membangun perdamaian dan persaudaraan. 

"Kita harus mengatasi kebencian, ketakutan, dan kecurigaan. Kita harus mewujudkan perdamaian yang dibutuhkan keluarga besar umat manusia," sebutnya 

Dia menegaskan konsistensi Indonesia dalam mendukung solusi dua negara sebagai jalan untuk mencapai perdamaian abadi di Timur Tengah. Bahkan, Indonesia siap terlibat lebih jauh, termasuk mengirim pasukan penjaga perdamaian jika diperlukan.

"Kami siap mengambil bagian dalam perjalanan menuju perdamaian ini. Kami bersedia menyediakan pasukan penjaga perdamaian. Damai, damai sekarang, damai segera. Kita butuh perdamaian," pungkasnya. (I-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya