Headline
Indonesia optimistis IEU-CEPA akan mengerek perdagangan hingga Rp975 triliun.
Indonesia optimistis IEU-CEPA akan mengerek perdagangan hingga Rp975 triliun.
Tiga sumber banjir Jakarta, yaitu kiriman air, curah hujan, dan rob.
PRESIDEN Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengeluarkan ancaman baru terhadap Rusia pada Senin (14/7). Dia mengatakan bahwa Washington akan mengenakan tarif sekunder sebesar 100% jika tidak tercapai kesepakatan damai untuk mengakhiri perang di Ukraina dalam waktu 50 hari ke depan.
Pernyataan ini disampaikan saat Trump bertemu dengan Sekretaris Jenderal NATO, Mark Rutte, di Gedung Putih. Dia mengungkapkan ketidakpuasannya terhadap Rusia dan menyatakan kecewa terhadap Presiden Vladimir Putin.
"Saya pikir kita akan mencapai kesepakatan dua bulan lalu, tetapi tampaknya itu tidak akan terjadi," kata Trump seperti dilansir Anadolu, Selasa (15/7).
"Jadi, berdasarkan itu, kami akan menerapkan tarif sekunder. Jika tidak ada kesepakatan dalam 50 hari, caranya sangat mudah dan tarifnya akan 100%," sebutnya.
Trump juga menyebut konflik yang dimulai sejak Februari 2022 itu sebagai perang Biden. Dia menegaskan bahwa dirinya ingin segera mengakhiri konflik tersebut.
"Itu bukan perang saya. Saya mencoba mengeluarkan Anda dari perang ini," tambahnya.
Dalam pertemuan yang sama, Trump mengumumkan bahwa Amerika Serikat akan memasok senjata kepada Ukraina melalui jalur NATO.
Namun, dia menekankan bahwa biaya penuh akan ditanggung oleh sekutu-sekutu Eropa.
"Kami membuat kesepakatan hari ini. Kami akan mengirimkan senjata kepada mereka. Kami tidak akan membelinya, tetapi kami akan memproduksinya dan mereka akan membayarnya," ujarnya.
Mark Rutte membenarkan pernyataan Trump tersebut dan menambahkan bahwa AS akan menyediakan senjata dalam jumlah besar, sementara Eropa akan menanggung semua biayanya.
Trump juga mengonfirmasi bahwa sistem pertahanan udara Patriot akan dikirimkan ke Ukraina dalam beberapa hari. Dia menyebut ada satu negara yang memiliki 17 sistem Patriot yang bisa segera dialihkan ke Ukraina dan akan diganti oleh Amerika. Nama negara tersebut tidak disebutkan.
Sementara itu, utusan khusus Trump untuk Ukraina dan Rusia, Keith Kellogg, bertemu dengan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky di Kyiv. Dalam pertemuan tersebut, mereka membahas penguatan pertahanan udara, produksi senjata bersama dan sanksi tambahan terhadap Moskow.
"Kami mengharapkan kepemimpinan AS, karena jelas bahwa Moskow tidak akan berhenti kecuali ambisinya yang tidak masuk akal dikekang dengan kekuatan," tulis Zelensky di platform X setelah pertemuan berlangsung. (I-2)
PRESIDEN Amerika Serikat (AS) Donald Trump meningkatkan tekanannya terhadap Rusia dengan mengancam akan memberlakukan tarif tinggi dan membuka jalur baru pengiriman senjata ke Ukraina.
UTUSAN khusus Amerika Serikat, Keith Kellogg, tiba di Kyiv, Senin (14/7) waktu setempat untuk melakukan pembicaraan termasuk pengiriman sistem pertahanan udara Patriot ke Ukraina.
Teranyar, seorang pria Palestina-AS, Saif al-Din Kamil Abdul Karim Musalat, tewas dalam serangan pemukim ilegal Israel di Tepi Barat yang diduduki.
Dua perempuan tewas dan dua pria terluka dalam insiden penembakan di Gereja Richmond Road Baptist, Lexington, Kentucky, Amerika Serikat.
Presiden AS Donald Trump menerima undangan langka dari Raja Charles III untuk kunjungan kenegaraan kedua ke Inggris pada 17–19 September 2025.
Roman Starovoit, mantan Menteri Transportasi Rusia, ditemukan tewas setelah dipecat Presiden Putin.
PARA pemimpin negara anggota BRICS berkumpul di Rio de Janeiro, Brasil, untuk mengikuti Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) dua hari yang dimulai pada Minggu (6/7).
Kremlin kembali menekankan bahwa invasi Rusia bertujuan untuk menghilangkan akar penyebab konflik.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved