Rabu 01 Maret 2023, 14:11 WIB

FBI Ungkap Asal Mula Pandemi Covid-19

Cahya Mulyana | Internasional
FBI Ungkap Asal Mula Pandemi Covid-19

MI/Sumaryanto
Petugas kesehatan menyuntikkan vaksin covid-19 penguat (booster) kedua kepada seorang warga di Puskemas Jati Padang, Jakarta.

 

DIREKTUR Biro Investigasi Federal (FBI) Christopher Wray menyatakan telah melakukan penilaian soal asal usul pandemi covid-19. Penyebabnya berasal dari kebocoran dari laboratorium di Wuhan, Tiongkok.

"Sejak beberapa waktu lalu, FBI menilai bahwa asal-usul pandemi kemungkinan besar adalah sebuah insiden laboratorium di Wuhan," kata Wray.

Wall Street Journal (WSJ) sebelumnya melaporkan Departemen Energi AS telah menilai pandemi covid-19 akibat kebocoran yang di laboratorium tersebut. Sementara empat lembaga lain, bersama dengan panel intelijen nasional AS masih beranggapan bahwa pandemi covid-19 kemungkinan merupakan hasil dari transmisi alami.

Baca juga: Isu Covid-19 Hasil Konspirasi, Penelitian Ini Beri Jawabannya

Juru Bicara Keamanan Nasional Gedung Putih John Kirby mengatakan pemerintah AS belum mencapai kesimpulan dan konsensus pasti mengenai asal-usul pandemi covid-19. Kementerian Luar Negeri Tiongkok, diminta untuk mengomentari laporan WSJ, hanya meminta media untuk merujuk pada laporan WHO-Tiongkok yang menyatakan bahwa pandemi Covid-19 kemungkinan berasal dari alam, bukan kebocoran laboratorium.

Wray mengatakan ia tidak bisa membagikan banyak rincian penilaian FBI karena bersifat rahasia. Ia menuduh pemerintah Tiongkok telah melakukan penyanggahan dan mengaburkan penyebab pandemi covid-19 tersebut.

"Kami dan orang lain untuk mempelajari lebih lanjut tentang asal-usul pandemi virus ini," pungkasnya. (Fox News/OL-17)

Baca Juga

Dok. Kemenlu RI

Indonesia Perkuat Kerja Sama dengan Papua Nugini

👤Cahya Mulyana 🕔Selasa 21 Maret 2023, 20:28 WIB
Indonesia dan Papua Nugini (PNG) memperkuat hubungan kerja sama dengan menyepakati Joint Ministerial Commission...
AFP/LOU BENOIST

Bentrokan Pecah di Prancis Setelah Macron Lolos dari Mosi Tidak Percaya

👤Cahya Mulyana 🕔Selasa 21 Maret 2023, 19:50 WIB
LUSINAN demonstran ditangkap di seluruh Prancis setelah Presiden Emmanuel Macron lolos dari mosi tidak percaya di parlemen pada Senin...
AFP/Angela Weiss

Biarkan AS Invasi Irak, Rusia Sebut PBB Terapkan Standar Ganda

👤Cahya Mulyana 🕔Selasa 21 Maret 2023, 19:45 WIB
DUTA Besar Rusia untuk Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) Vassily Nebenzia menilai standar ganda dipertontonkan PBB dan negara-negara kuat...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

Top Tags

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya