TikTok Tegaskan Pentingnya Peran Orangtua dalam Mendampingi Remaja Mengakses Dunia Digital

Basuki Eka Purnama
23/1/2025 07:37
TikTok Tegaskan Pentingnya Peran Orangtua dalam Mendampingi Remaja Mengakses Dunia Digital
Program school roadshow bertajuk Seru Berkreasi dan #SalingJaga di TikTok di enam SMA dan SMK di wilayah Jabodetabek. (MI/HO)

TIKTOK, bekerja sama dengan organisasi nirlaba Sejiwa Foundation, menggelar program school roadshow bertajuk Seru Berkreasi dan #SalingJaga di TikTok di enam SMA dan SMK di wilayah Jabodetabek. 

Diluncurkan pada Oktober tahun lalu, selain menghadirkan diskusi panel, program ini juga mendalami perspektif remaja dan orangtua mengenai kesadaran akan keamanan digital melalui survei internal yang dilakukan pada saat acara tersebut yang melibatkan lebih dari 600 peserta, termasuk remaja, orangtua, guru, dan wali.

"Acara roadshow ini dengan jelas menunjukkan bahwa baik orangtua maupun anak remaja memiliki tantangan tersendiri dalam menghadapi isu keamanan di dunia digital. Survei internal dan diskusi yang diadakan selama acara memberikan wawasan yang berharga, membantu kami untuk lebih memahami apa yang sebenarnya dibutuhkan oleh kedua belah pihak. Dengan begitu, kami dapat menciptakan ruang yang lebih aman dan nyaman bagi remaja untuk menikmati dunia digital, sekaligus memberikan orang tua informasi mengenai fitur dan kebijakan keamanan remaja di TikTok yang dapat digunakan untuk mendampingi anak remajanya di dunia digital," ujar Communications Director TikTok Indonesia Anggini Setiawan. 

Percaya kreator konten ketimbang orangtua

Temuan utama dalam roadshow ini adalah meskipun remaja sangat aktif di platform digital, banyak dari mereka yang enggan berbicara tentang pengalaman digital mereka dengan orangtua. 

Survei internal tersebut lebih lanjut menunjukkan bahwa hanya 26% remaja merasa membutuhkan pendampingan orangtua saat menghadapi tantangan di dunia digital. Sebagian besar remaja cenderung mencari bantuan dari kreator atau figur luar keluarga untuk mendapatkan informasi terkait masalah keamanan di platform digital.

Menanggapi temuan ini, Founder Sejiwa Foundation Diena Haryana menyampaikan, “Kunci untuk meningkatkan komunikasi dan kepercayaan anak remaja kepada orangtua dalam perjalanan digital mereka ialah bagaimana orangtua mampu menciptakan rasa nyaman agar anak remaja mau berbagi pengalaman digital mereka. Hal ini bisa dimulai dengan mengubah gaya komunikasi orangtua menjadi asertif, yaitu mau mendengarkan dan memahami tantangan yang dihadapi anak. Dengan demikian, orang tua dapat menjadi 'top of mind' atau sumber utama saat anak remaja menghadapi masalah di dunia digital.”

Di sisi lain, banyak orangtua menyadari bahwa banyak dari mereka masih kurang memahami tantangan yang dihadapi remaja di dunia digital. Hal ini tercermin dari hasil survei internal yang menunjukkan 80% orangtua menganggap wawasan tentang cara menghadapi tantangan digital sebagai informasi yang penting bagi mereka. 

Selain itu, orangtua juga merasa dengan memahami fitur-fitur keamanan digital yang ada, membuat mereka menjadi lebih siap dalam mendampingi anak remajanya. 

Wakil Kepala Sekolah SMAN 73 Jakarta Sri Sugiyartuti mengungkapkan bahwa program seperti ini sangat bermanfaat, terutama dalam memberikan wawasan baru tentang bagaimana orangtua bisa lebih terlibat dalam aktivitas digital anak melalui fitur Pelibatan Keluarga di TikTok. 

"Fitur ini memungkinkan orangtua untuk memantau dan mendukung anak remaja mereka dengan cara yang lebih transparan. Kami juga diingatkan untuk terus mengikuti perkembangan dunia digital agar bisa membimbing anak dengan lebih baik, mengingat tantangan yang ada di dunia maya semakin kompleks,” ujarnya.

Survei internal dilakukan selama rangkaian program Seru Berkreasi dan #SalingJaga di TikTok yang digelar di enam SMA dan SMK di wilayah Jabodetabek, yaitu SMAN 53 Jakarta, SMAN 73 Jakarta, SMA Regina Pacis Jakarta, SMA Labschool Cibubur, SMA Rimba Madya Bogor, dan SMKN 3 Bogor. 

Selain menghadirkan pembicara dari TikTok dan Sejiwa Foundation, program ini juga mengundang kreator muda TikTok seperti Lianna Nathania, Ghina Eroz, Rival Amir, dan Tiranissya, hingga kreator parenting TikTok seperti Halimah dan Reda Gaudiamo. 

Ke depannya, TikTok dan Sejiwa Foundation terus berkomitmen untuk menciptakan semakin banyak ruang diskusi positif antara remaja dan orang tua mengenai keamanan digital remaja, sehingga remaja dapat menikmati pengalaman digital yang aman sekaligus kreatif. (Z-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya