Headline
Reformasi di sisi penerimaan negara tetap dilakukan
Operasi yang tertunda karena kendala biaya membuat kerusakan katup jantung Windy semakin parah
LIMA jemaah haji Indonesia diamankan polisi atau Askar di Masjidil Haram, Selasa (4/6) pukul 10.00 Waktu Arab Saudi (WAS). Kelima jemaah haji itu diamankan di lantai 1 Masjidil Haram karena menggunakan jasa pendorong kursi roda tidak resmi.
Tusi Perlindungan Jemaah (linjam) Iptu Rasmawar, saat ditemui tim Media Center Haji (MCH) di Masjidil Haram, Selasa 4/6) siang menjelaskan, lima orang jemaah tersebut diduga menggunakan jasa mukimin Indonesia yang tidak resmi dan tidak memiliki izin masuk Masjidil Haram.
"Mereka juga tidak memiliki visa haji. Mereka menawarkan jasa ke jemaah langsung ke hotel-hotel jemaah. Promosinya jasa mereka lebih murah dan mendorongnya lebih pelan-pelan," ujar Rasmawar.
Baca juga : 2 Koordinator Jemaah Tanpa Visa Haji Ditahan Otoritas Keamanan Arab Saudi
Lima jemaah yang diamankan askar berasal dari SUB 80 (embarkasi Surabaya) kloter 80 rombongan enam. Mereka antara lain Fathimah Musyarofah Moch Qoidi, Hoelasoh, Sarning, Munawaroh Siroj, dan Muadi.
Rasmawar menjelaskan, lima orang jemaah didorong oleh lima mukimin. Rinciannya, satu orang mukimin laki-laki dan empat mukimin perempuan. "Mereka memalsukan kartu identitas menyerupai identitas jemaah," kata perempuan yang akrab disapa Mawar itu.
Kelima jemaah awalnya dijemput oleh mukimin di Hotel Safwat Almaed pada pukul 06.00 Waktu Arab Saudi (WAS). Jemaah sempat ditahan di Maktab Askar bersama pendorong mukimin. Namun Mawar dan empat rekan lainnya dari tusi Lansia dan Linjam Sektor Masjidil Haram bisa melobi hingga kelima jemaah tersebut dibebaskan.
Baca juga : 131 Ribu Jemaah Haji telah Tiba di Tanah Suci
"Satu kartu identitas petugas punya Riris yang disita sudah berhasil dikembalikan kepada petugas melalui negosiasi kepada Askar. Setelah negosiasi, lima jemaah yang tertahan berhasil dievakuasi ke Sekretariat Seksus Harom pos 1 terminal Syib Amir," ujar Mawar.
Mawar pun mengingatkan kepada jemaah haji Indonesia agar menggunakan jasa pendorong kursi roda resmi yang disiapkan petugas. "Kita petugas haji Indonesia dari PPIH ada di pos. Jemaah agar menyewa jasa pendorong kursi roda resmi di area Masjidil Haram agar tidak terjadi lagi hal-hal yang tidak diinginkan," ujar dia.
(Z-9)
WACANApenyelenggaraan haji jalur laut tengah mengemuka. Wacana haji jalur laut disebut sebagai hal yang bukan tidak mungkin untuk dilaksanakan. Namun, membutuhkan persiapan matang,
ANGGOTA Pansus Haji 2024, Luluk Nur Hamidah mengatakan rencana pelaksanaan haji jalur laut merupakan hal yang kompleks dan harus dipertimbangkan dengan sangat matang.
MENTERI Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi membenarkan adanya rencana agar penyelenggaraan haji dan umrah ke depan berada di bawah Badan Penyelenggara (BP) Haji.
FASE pemulangan jemaah haji Indonesia yang berangkat pada gelombang II dari daerah kerja (Daker) Madinah berakhir. Hal ini ditandai keberangkatan jemaah kelompok 28 Debarkasi Kertajati.
KETUA Komnas Haji dan Umrah Mustolih Siradj menyampaikan apresiasi atas komitmen dan keseriusan Presiden Prabowo untuk mewujudkan Kampung Haji Indonesia di Arab Saudi.
Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Sultan B Najamudin mengungkapkan sejumlah catatan dan persoalan dari Tim Pengawas (Timwas) DPD terkait penyelenggaraan ibadah haji 2025.
TIM Pengawas (Timwas) Haji DPR RI mendukung proses hukum apabila ditemukan unsur pidana pada penyelenggaraan ibadah haji 1445H/2024M.
ANGGOTA Panitia Khusus Hak Angket atau Pansus Haji, Marwan Jafar, menyebut Pansus Haji DPR RI masuk angin bahkan tidak independen.
PANITIA Khusus (Pansus) Angket Haji bakal menyerahkan laporan hasil penyelidikan penyelenggaraan haji 2024 ke pimpinan DPR pada Rapat Paripurna, Kamis, 26 September 2024
KEMENTERIAN Agama menegaskan jemaah haji reguler asal Indonesia yang wafat pada penyelenggaraan ibadah haji 1445 H/2024 M mendapatkan asuransi jiwa.
Direktorat Pelayanan Haji Luar Negeri memiliki amanat untuk menyediakan tiga layanan bagi jemaah haji yaitu akomodasi, konsumsi, dan transportasi selama jemaah berada di Arab Saudi.
Penyelenggaraan ibadah haji di Indonesia selalu mendapat perhatian publik, mengingat jumlah jemaah haji dari Indonesia adalah yang terbanyak dibandingkan negara lain.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved