Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
KEMENTERIAN Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI mendukung gerakan Indonesia Future Network (IFN). Menurutnya, pemuda harus berjejaring dan berkelanjutan dalam kebijakan sumber daya manusia (SDM).
“Menpora Dito Ariotedjo ingin menjadikan Indonesia Future Network sebagai katalisator terciptanya ekosistem collaborative governance, sebuah tata kelola pemerintahan yang kuat akan kolaborasi lintas sektor dan lintas generasi,” kata kata Kordinator Tim Strategi dan Komunikasi Kebijakan Menpora RI, Wildanshah, Selasa, (7/5).
Wildan mengungkit saat ini sedang terjadi transisi kepemimpinan Indonesia dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) kepada Presiden terpilih Prabowo Subianto. Proses transisi ini harus diisi oleh gagasan-gagasan anak muda.
Baca juga : Pembangunan Pemuda Jadi Agenda Strategis dalam Merespons Krisis Pandemi
“Proses transisi pemerintahan ini harus diisi oleh gagasan-gagasan segar talenta muda. Karena sesuai Perpres Nomor 43 Tahun 2022 Koordinasi Strategis Lintas Sektor Pelayanan Kepemudaan harus menjadi acuan dalam meningkatkan kualitas pemuda kedepan menuju Indonesia Emas 2045,” katanya.
Dia menyebut Kemenpora siap menjadi jembatan dan wadah untuk ide-ide anak muda. Ide yang segar dari anak muda diharapkan bisa menjadi pertimbangan pemangku kebijakan.
“Maka dari itu Kemenpora berdedikasi menjadi jembatan partisipasi dan representasi generasi muda kepada setiap pemangku kebijakan,” katanya.
Baca juga : Calon Pemimpin Masa Depan Perlu Pahami Tata Kelola Negara
Diketahui, Indonesia Future Network (IFN) Future Policy dilangsungkan di Gedung Bina Graha, Komplek Istana Kepresidenan (KSP), di Jakarta, Senin (6/5). Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko membuka langsung gelaran tersebut.
Dalam acara tersebut, Deputi Bidang Pembangunan Manusia, Masyarakat dan Kebudayaan Bapenas, Amich Alhumami, menyampaikan pentingnya mempersiapkan anak-anak muda saat terjadi bonus demografi.
"IFN sejalan dengan concern KemenPPN/Bappenas untuk mempersiapkan anak-anak muda yang akan mengambil estafet kedepan. Apalagi, bonus demografi Indonesia bukan sesuatu yang given,” katanya.
Baca juga : Sambut Pemilu 2024, ICF-APAY dan YMCA Indonesia Gelar Lomba Video Pendek
Menurutnya, ada beberapa persiapan yang harus dikerjakan untuk menyongsong bonus demografi. Sehingga, bonus demografi dimanfaatkan secara optimal.
“Syarat mutlak optimalisasi bonus demografi adalah sehat, gizi bagus, dan cerdas. Harus ada investasi di pendidikan dan kesehatan," kata Amich.
Namun, Amich mengatakan ada beberapa masalah pada generasi muda Indonesia saat ini. Masalah ini harus menjadi perhatian bersama.
“Kualitas pendidikan ditentukan oleh student learning outcomes; bisa membaca, memahami bahasa dan matematika; kemampuan Indonesia masih pada level paling bawah. Hanya 4.3% penduduk Indonesia dalam kategori Gen Z dan Milenial sekarang yang lulus S1. Pendidikan seharusnya menjadi public goods tapi sekarang masih menjadi privilege,” katanya. (Z-6)
Paviliun Indonesia tidak hanya menyajikan kekayaan alam dan keberagaman budaya Indonesia, tetapi juga memperkenalkan potensi ekonomi, peluang investasi, dan kerja sama di panggung global.
DEPUTI Bidang Pangan, Sumber Daya Alam, dan Lingkungan Hidup Bappenas menekankan agar pemanfaatan potensi keanekaragaman hayati harus dikelola secara bertanggung jawab.
Pemprov Kalsel juga berkomitmen mendorong pemanfaatan Geopark Meratus sebagai penggerak ekonomi lokal yang inklusif dan berkelanjutan.
Otorita IKN gelar forum internasional ICDP bahas transisi energi berkeadilan, dihadiri 43 delegasi dunia dan kunjungan ke PLTS Nusantara.
LP3ES menegaskan pentingnya percepatan penurunan stunting di tengah sorotan isu MBG, dengan kolaborasi lintas sektor dan dukungan filantropi seperti Tanoto Foundation.
Penyusunan dokumen ini dilatarbelakangi adanya tantangan besar yang dihadapi UMKM dalam beradaptasi terhadap perubahan iklim global dan tuntutan menuju ekonomi rendah karbon.
Generasi muda perlu ruang untuk kembali merumuskan harapan dan arah masa depan.
Generasi muda, termasuk yang tergabung dalam Karang Taruna, didorong untuk terus terlibat dalam memperkuat sektor ekraf.
Beberapa pemuda terlihat mengacungkan balok dan menghantamkan benda tersebut ke arah mobil yang melintas
PUTUSAN Mahkamah Konstitusi (MK) Nomor 135/PUU-XX/Tahun 2025 yang memisahkan pemilu nasional dan pemilu lokal dinilai berpotensi mengubah peta demokrasi Indonesia secara drastis.
Guru Besar UNJ, Abdul Haris Fatgehipon, menegaskan perlunya rekonstruksi gerakan kebangsaan dengan menempatkan pemuda sebagai aktor utama.
Prabowo mengajak para pemuda dan pemudi di seluruh tanah air dalam momen Hari Sumpah Pemuda untuk meneladani semangat persatuan yang telah diwariskan oleh para pendahulu bangsa
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved