Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PENYAKIT tuberkulosis (Tb) pada anak menjadi perhatian pemerintah. Ini karena kenaikan angkanya lebih dari dua kali lipat.
"Tb pada anak kenaikan kasusnya itu lebih dua setengah kali dibandingkan 2021. Ini yang perlu kita waspadai juga bagaimana kita mewujudkan emas 2045 kalau anak kita masih banyak yang terkena Tb," kata Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Imran Pambudi dalam konferensi pers secara daring, Jumat (22/3).
Penemuan kasus Tb pada anak di 2021 mencapai 42.187 kasus; pada 2022 sebanyak 110.881; dan pada 2023 meningkat menjadi 134.528 kasus. Sementara itu, kasus Tb pada orang dewasa cukup tinggi juga yakni 820.789 kasus yang ditemukan dari estimasi 1,60 juta kasus.
Baca juga : Presiden Minta Rumah Khusus Penderita TB, Kemenkes: Masih Dikaji
Penemuan kasus yang semakin baik, secara program justru bagus. Ini karena pasien akan segera diobati dan tidak menyebarkan Tb ke orang lain.
Temuan serupa juga dilaporkan Global Tb Report 2023, estimasi kasus Tb di Indonesia meningkat menjadi 1,06 juta kasus dengan angka kematian 134 ribu kasus per tahun. Ini menempatkan Indonesia di posisi kedua kasus Tb terbanyak kedua di dunia setelah India.
"Oleh karena itu perlu segera kita tangani. Tb ada tiga indikator yakni treatment coverage kurang lebih 90%, success rate kurang lebih 90%, dan terapi pencegahan Tb kontak ke rumah juga kurang lebih 90%," ujar dia.
Banyak kasus Tb pada anak dan orang dewasa sayangnya belum setara dengan cakupan terapi Tb yang masih rendah yakni 2,6%. Padahal terapi target Tb sekitar 50%. "Karena itu, perlu upaya yang keras untuk mengatasi masalah ini," pungkasnya. (Z-2)
TB pada anak bukan sekadar batuk biasa, melainkan ancaman terhadap masa depan mereka.
Tuberkulosis tidak hanya ditandai batuk berkepanjangan. Kenali gejala Tb paru, Tb ekstra paru, perbedaan Tb laten dan aktif, serta cara pencegahannya.
Dengan asumsi satu alat dapat melayani 3.000 pasien, Benjamin memperkirakan 60.000 warga Makassar dapat diperiksa pada tahun 2026.
Peneliti Universitas Basel kembangkan tes sel tunggal untuk membedakan antibiotik yang hanya menghambat pertumbuhan dan yang benar-benar membunuh bakteri.
Selain DBD, Rano juga menyoroti masih tingginya kasus tuberkulosis (TBC) di Jakarta. DKI Jakarta masih berada di peringkat delapan nasional untuk kasus TBC.
Peneliti BRIN mengembangkan Tuberculosis Colorimetric Sensor, yaitu sensor deteksi cepat berbasis metode colorimetric.
KABUPATEN Karawang, Jawa Barat, memiliki target bebas tuberkulosis (TBC) pada tahun 2030 dan sedang berupaya mencapainya melalui berbagai program.
SEBANYAK 3.593 warga di Kota Tasikmalaya terindikasi positif mengidap penyakit tuberkulosis (TB) sejak Januari hingga November 2025.
Kementerian Kesehatan melakukan penyuluhan kepada masyarakat luas untuk pencegahan dan pemberantasan TBC.
Spesialis pulmonologi itu kini diberi tugas mengawal program Makan Bergizi Gratis (MBG) dan tuberkulosis (TBC).
Penghargaan tersebut diberikan sebagai apresiasi atas inovasi, konsistensi, dan kolaborasi Pemkot Tangsel dalam mendorong kesehatan masyarakat.
Pemeriksaan dan sosialisasi TB (Tuberkulosis) atau TBC tersebut untuk mengantisipasi ppenularan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved