Headline

. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.

Fokus

Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.

Mahfud MD: Lebaran Kali Ini Tanpa Open House

Dhika Kusuma Winata
20/5/2020 07:00
Mahfud MD: Lebaran Kali Ini Tanpa Open House
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD(MI/MOHAMAD IRFAN )

MENTERI Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD menyatakan Hari Raya Idul Fitri tahun ini akan dirayakan sederhana oleh para menteri kabinet Indonesia Maju.

Mahfud mengatakan gelaran open house yang biasanya menjadi tradisi para pejabat untuk bersilaturahmi dengan masyarakat sudah pasti ditiadakan menaati pembatasan sosial berskala besar (PSBB).

Mahfud yakin para pejabat di pemerintahan cukup mawas diri untuk tidak menggelar kegiatan yang memunculkan kerumunan orang banyak.

Baca juga: Masih Pandemi, Menag Kembali Ajak Umat Salat Id di Rumah

"Kabinet tidak pernah membicarakan soal open house. Saya kira anggota kabinet pasti tahu diri untuk tidak buka open house. Orang lain saja dilarang (kegiatan berkumpul), masa anggota kabinet mau open house," ucap Mahfud sesuai rapat kabinet terkait persiapan Idul Fitri, Selasa (19/5).

Mahfud menyarankan agar kegiatan silaturahmi pejabat dilakukan secara terbatas untuk menghindari potensi penyebaran virus korona. Mantan Ketua Mahkamah Konsitusi itu pun berencana menggelar silaturahmi hari raya hanya bersama keluarga inti.

"Silaturahmi sangat dibatasi dengan keluarga inti saja dan itu pun dari tempat yang karena ada di satu wilayah itu sangat-sangat terbatas. Tidak ada open house yang pernah dibicarakan," ujarnya.

Seperti diberitakan, pemerintah juga telah melarang kegiatan ibadah salat Id pada Hari Raya Idul Fitri di luar rumah seperti lapangan terbuka maupun masjid-masjid sebagai langkah pencegahan penyebaran infeksi covid-19.

Pemerintah menganjurkan agar masyarakat salat Id di rumah masing-masing bersama keluarga. Pemerintah juga masih melarang aktivitas mudik dan tidak ada pelonggaran. (OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik