Headline
Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.
Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.
RANDI Yuda Pratama, musisi dangdut-pop pendatang baru asal Lubuk Sikaping, Pasaman, Sumatra Barat, mulai dikenal publik setelah lagu-lagunya viral di platform digital.
Musisi yang lahir pada 21 Juni 2002 itu mengaku, meski tertarik pada musik sejak 2010, baru pada 2024, ia memutuskan serius terjun ke industri ini.
“Awalnya, saya bertemu dengan Sherina Avelya Wedyan. Dia musisi Minang, guru seni juga. Dia waktu itu ngajak duet, sampai melahirkan beberapa lagu, kayak Uda Ka Adiak Pakai Lamo dan Bakasiak Mato Mamandang,” ungkap Randi melalui keterangan tertulis, dikutip Minggu (29/9).
Baca juga : Cita Amelia Rilis Single Mantenan
Sejak 2019, Randi aktif sebagai konten kreator di platform YouTube (RandyOfficialD), TikTok (@randyofficial_), dan Instagram (randyofficial_), berbagi konten yang menarik perhatian banyak orang. Kini, ia tidak hanya dikenal sebagai konten kreator, tetapi juga sebagai musisi.
“Musik adalah cara saya mengekspresikan diri. Saya terinspirasi oleh banyak musisi, seperti Agnes Monica dan Ayu Ting Ting,” tambahnya.
Lagu-lagu Randi, termasuk Ciinan Bana dan Uda Ka Adiak Pakai Lamo, telah mencuri perhatian publik. Randi percaya setiap karya yang dihasilkan harus memiliki makna yang dalam dan bisa terhubung dengan pendengar.
Baca juga : Industri Musik di Kota Aceh Semakin Berkembang
“Saya ingin menjadi musisi yang bisa menginspirasi orang lain. Musik adalah bahasa universal yang bisa menyentuh hati setiap orang,” terangnya.
Dalam proses penciptaan lagu, Randi sering kali mendapatkan inspirasi saat menjelang tidur. Ia mencatat ide-ide yang terlintas, lalu merangkai lirik menjadi sebuah lagu yang siap dinikmati.
“Proses kreatif itu memang kadang datang tiba-tiba. Saya harus cepat menangkapnya agar tidak hilang,” tuturnya.
Randi menyadari tantangan yang dihadapinya sebagai seorang musisi, terutama dalam menciptakan lagu yang berkualitas. Namun, ia bertekad untuk terus belajar dan berinovasi.
“Setiap lagu punya cerita tersendiri. Saya harap pendengar bisa merasakan emosi yang ingin saya sampaikan melalui karya saya,” pungkas Randi. (Z-1)
Benang Merah Festival 2025 akan menyajikan pertunjukkan tari, musik, kelas publik, bazar dan pameran karya, pemutaran dan diskusi film, serta diskusi publik.
Single New Romantic dari Se So Neon menampilkan alunan synth ringan yang memberikan nuansa gemerlap dibalut dengan vokal lembut yang memberikan nuansa hangat dan sendu.
Zhafari ingin Seperti Mati menjadi teman bagi siapa pun yang sedang berada dalam titik yang sama, kosong, tapi tidak sendirian.
Lagu Awaken sekaligus menandai akhir dari perjalanan panjang menuju album debut Abirama, The Story Unfolds, yang akan dirilis pada 25 Juli 2025 mendatang.
Rilisan terbaru BloodLyne, Kiss Me Through The Phone, adalah lagu pop santai yang dengan lembut menangkap suka dan duka hubungan jarak jauh.
Terinspirasi dari kepribadian para personel The Sigit yang unik, koleksi ini meleburkan sisi kebebasan dengan estetika retro-modern yang mampu menunjukkan energi artistik liar.
RHOMA Irama membagikan kabar duka pada pagi ini, Minggu (13/7). Sang Raja Dangdut menginformasikan bahwa penyanyi dangdut senior Yunita Ababiel meninggal dunia.
Bucek Depp dan aktris muda Nadya Arina, yang memerankan tokoh ayah bernama Tyo dan calon ibu fiksi dari grup GJLS, Feni, membawakan lagu dangdut tersebut sebagai soundtrack (lajur suara)
RAJA Dangdut Indonesia Rhoma Irama mengapresiasi banyaknya penciptaan lagu saat ini yang semakin kreatif dan inovatif. Salah satunya, tecermin dalam kompetisi bertajuk LCLD 2025.
Setiap lagu dalam album ini memiliki karakter unik yang menggambarkan perjalanan dangdut dari akar tradisionalnya hingga berkembang ke berbagai subkultur modern.
Penyanyi dangdut Ayu Rosmalina alias Ayu Ting Ting bersiap menggelar konser Dangdut di kota kelahirannya, Depok, Jawa Barat, dengan tema Dangdut Dangdutan Ayu Ting Ting,
Rumah produksi film Amadeus Sinemagna berkolaborasi dengan perusahaan rekaman HP Record, yang menyediakan ribuan koleksi lagu dangdut untuk keperluan produksi film Mendadak Dangdut.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved