Headline

Koruptor mestinya dihukum seberat-beratnya.

Fokus

Transisi lingkungan, transisi perilaku, dan transisi teknologi memudahkan orang berperilaku yang berisiko.

Bintang Film Grease Olivia Newton-John Tutup Usia

Basuki Eka Purnama
09/8/2022 06:38

PENYANYI Olivia Newton-John, yang terkenal lewat perannya sebagai Sandy dalam film musikal Grease, tutup usia, Senin (8/8), setelah 30 tahun berjuang melawan kanker di usia 73 tahun.

"Newton-John meninggal dalam damai di peternakannya di California Selatan pagi ini, dikeliling keluarga dan kerabat," ujar pernyataan resmi dari suaminya, John Easterling, di akun media sosial resmi aktris tesebut.

Pemenang sejumlah penghargaan Grammy, yang kariernya mencakup lima dekade, termasuk lagu hits Physical, menghabiskan masa tuanya dengan bekerja untuk lembaga amal setelah didiagnosa kanker payudara pada 1992.

Baca juga: Pemeran Uhura di Serial Star Trek Tutup Usia

Bintang yang lahir di Inggris dan besar di Australia itu mendedikasikan sejumlah album dan konser untuk mengumpulkan dana untuk penelitian dan deteksi dini kanker payudara serta pembangunan rumah sakit yang dinamai dengan namanya di Melbourne.

"Saya tidak suka kata 'bertempur'," kata Newton-John dalam wawancara dengan stasiun televisi Australia Channel Seven pada September 2018 ketika dia didiagnosa kanker untuk ketiga kalinya.

"Saya lebih senang kata 'menang' karena 'bertempur' menunjukkan kemarahan yang tidak Anda inginkan," lanjutnya.

Newton-John terkenal lewat perannya di film musikal keluaran 1978 Grease bersama John Travolta. Newton-John berperan sebagai Sandy.

Perannya sebagai gadis manis yang menjadi nakal dalam film itu sukses menarik perhatian penonton puluhan tahun sejak film itu dirilis.

"Membuat film ini menyenangkan namun Anda tidak pernah menuga film mana yang akan disukai penonton," kata Newton-John dalam wawancara dengan majalah Forbes pada 2018.

"Rasanya luar biasa bahwa film ini masih digemari hingga saat ini. Ketika Anda mengatakan Sandy dan Danny, orang sudah tahu film apa yang Anda bicarakan," lanjutnya.

Grease bertahan sebagai film musikal dengan pendapatan terbesar selama tiga dekade. Film itu juga menghadirkan persahabatan yang ajrab antara Newton-John dan Travolta.

"Olivia tersayang, Anda membuat hidup kami menjadi semakin baik. Pengaruh Anda luar biasa. Saya mencintaimu. Dannymu, Johnmu," ungkap Travolta lewat Instagram. (AFP/OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik