Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
PEMERINTAH pusat minta semua kepala daerah mulai mengambil langkah mitigasi dalam menyikapi maraknya pemutusan hubungan kerja (PHK) yang terjadi di berbagai daerah akhir-akhir ini. Para kepala daerah juga diminta untuk menyiapkan penetapan upah minimum tahun 2025 dengan baik agar dua isu tersebut tak mengganggu kelancaran pelaksanaan pilkada serentak yang akan digelar pada 27 November mendatang.
Dua hal itu menjadi bahasan utama dalam Rapat Koordinasi Kepala Daerah Seluruh Indonesia yang dipimpin Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian secara daring, didampingi Menteri Ketenagakerjaan Yassierli, Jumat, (1/11).
Rapat tersebut memaparkan secara rinci isu PHK dan penetapan upah minimum tahun 2025 dapat menjadi tantangan di tiap daerah. Hal itu dikhawatirkan dapat mengganggu pelaksanaan pilkada serentak yang akan digelar pada 27 November mendatang.
Melalui rapat itu, Menteri Dalam Negeri mengharapkan para kepala daerah dapat menentukan strategi kebijakan yang tepat untuk menghadapi tantangan tersebut, yakni dengan menyesuaikannya dengan situasi lokal di tiap daerah.
Pada kesempatan yang sama, Menteri Ketenagakerjaan meminta kepala daerah untuk melakukan mitigasi dua isu tersebut agar pelaksanaan pilkada serentak dapat berjalan dengan tertib dan aman.
Berdasarkan data Kementerian Ketenagakerjaan, pada September 2024 sudah 54.400 pekerja/buruh yang mengalami PHK.
Penjabat Wali Kota Sorong, Papua Barat Daya, Bernhard E Rondonuwu, mengaku antusias terhadap pembahasan rapat tersebut, mengingat jumlah pekerja dan buruh yang terkena PHK setiap bulannya mengalami penambahan.
"Rapat koordinasi ini dapat memberi beberapa saran yang dapat menjadi solusi bagi kepala daerah dalam menangani Isu PHK dan persiapan penetapan upah minimum tahun 2025 demi terjaganya kondusivitas di seluruh daerah Indonesia," ujarnya. (E-2)
UMK tertinggi di Indonesia 2026, Perbandingan UMP Jakarta dan Bekasi 2026, Daftar kenaikan upah minimum Jawa Barat 2026, Daerah dengan gaji lebih tinggi dari Jakarta.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menegaskan bahwa penetapan Upah Minimum Provinsi (UMP) tahun 2026 sudah melalui penghitungan matang.
Pemerintah Kabupaten Bandung, Jawa Barat, mengusulkan kenaikan Upah Minimum Kabupaten (UMK) Bandung tahun 2026 menjadi Rp3.972.202. Angka itu naik 5,72% atau Rp214.917.
UPAH Minimum Provinsi (UMP) Sulsel tahun 2026 naik sebesar 7,21 persen atau Rp263.561, Dari sisi buruh konsiten mengusulkan kenaikan UMP sebesar 10 persen
Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru, secara resmi menetapkan kenaikan Upah Minimum Provinsi (UMP) Sumsel tahun 2026 sebesar 7,10%.
Gubernur Sumatra Utara, Bobby Nasution, menetapkan Upah Minimum Provinsi (UMP) Sumut tahun 2026 sebesar Rp3.228.971.
BESARNYA biaya Pilkada dinilai bukan semata-mata persoalan sistem pemilihan langsung, melainkan dipicu oleh gaya hidup mewah penyelenggara pemilu.
Pelaksanaan kontrak pesawat jet, KPU RI mampu melakukan efisiensi pembayaran. Sebab, nilai kontrak awal pengadaan itu sebesar Rp65 miliar.
Jika Bawaslu dan KPU memiliki usulan program baru, harus segera diajukan sebelum 24 April 2025.
ANGGOTA Komisi II DPR RI Taufan Pawe menilai adanya putusan Mahkamah Konstitusi (MK) untuk meminta adanya Pemungutan Suara Ulang (PSU) menandakan penyelenggara tidak profesional
Suhartoyo juga mendiskualifikasi Anggit Kurniawan sebagai calon wakil bupati Pasaman dalam Pilkada Kabupaten Pasaman.
Arya Fernandes mengatakan keterpilihan untuk gubernur dari kalangan perempuan hanya 5,4% sementara gubernur terpilih laki-laki 94,6%.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved