Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
HARGA komoditas energi Indonesia pada tahun ini terutama di kuartal kedua ini terlihat sudah mengalami rebound, namun terbatas. Hal Ini terlihat pada harga komoditas utama ekspor baik itu sawit yang tumbuh 3,4%, gas 7,0% dan juga batubara yang tumbuh 12,9%.
"Termasuk juga di besi dan baja yang tumbuh 11,9%, ini semestinya akan meningkatkan performa ekspor kita. Ternyata ketika harga komoditas, terutama komoditas andalan ekspor kita mengalami rebound, pertumbuhan ekspor masih sangat lambat sejak tahun lalu," ucap Direktur Eksekutif Center of Reform on Economics (CoRE), Mohammad Faisal dalam acara Midyear Review CoRE Indonesia di Jakarta pada Selasa (23/7).
Pertumbuhan ekspor Indonesia sampai dengan kuartal kedua tahun ini tercatat -3,5% secara year on year. Angka ini berada di bawah pertumbuhan negara-negara lain seperti Malaysia Thailand, Tiongkok, Amerika dan juga India.
Baca juga : Nilai Ekspor Tiga Komoditas Unggulan Indonesia Tumbuh di Oktober 2023
"Salah satu penyebab kenapa ekspor kita lambat dalam pandangan kami adalah kita punya ketergantungan ekspor yang besar terhadap Tiongkok. Padahal permintaan domestik Tiongkok sangat rendah dan berdampak terhadap penurunan impor mereka. Nah ini mempengaruhi ekspor kita ke Tiongkok," ungkapnya.
Indonesia, sambung Faisal, memiliki ketergantungan yang tinggi soal ekspor terhadap pasar Tiongkok. Berbeda dengan negara-negara seperti Thailand, Malaysia, dan Filipina yang mana tingkat ketergantungan mereka terhadap pasar Tiongkok untuk ekspor itu tidak sebesar Indonesia.
"Kita sampai dengan 2024 Indonesia proporsi daripada ekspor ke Tiongkok 22,5%, sementara negara-negara tetangga tadi masih di antara 10-12%. Ketika ketergantungan ekspornya ini sangat tinggi dan pada saat yang sama negara tujuan ekspor Tiongkok mengalami kelemahan permintaan, maka akan berpengaruh terhadap kinerja ekspor kita itu sebabnya makanya tadi ekspornya berjalan lambat," beber Faisal.
Baca juga : Ekspor Batu Bara dan Besi Baja Cuan, CPO Boncos
Dan ini terjadi pada berbagai macam andalan ekspor Indonesia terutama di sektor manufaktur. Sampai dengan kuartal kedua, ekspor Indonesia ke Tiongkok terus mengalami kontraksi di angka minus 26,9%.
"Yang naik itu hanya ekspor komoditas bahan bakar mineral ya dan juga CPO. Jadi yang manufaktur yang seharusnya kita harus dorong itu malah kontraksi," tuturnya.
Di sisi lain, Faisal mencatat bahwa impor dari Tiongkok justru kembali meningkat di awal 2024 terutama di kuartal kedua. Salah satunya adalah impor tekstil dan produk tekstil (TPT).
"Impor dari Tiongkok mencapai 35,5% persen di kuartal kedua ini padahal ekspornya jauh lebih rendah dibanding itu ke China hanya 2,6%. Pangsa pasar daripada impor dari China di pasar Indonesia itu 41% untuk produk-produk tekstil dan dan pakaian jadi umumnya," pungkasnya. (Fal/Z-7)
BPDP Kementerian Keuangan fokus melaksanakan program peremajaan perkebunan kakao dengan target 5.000 hektare secara nasional pada 2026.
Momentum AOE 2026 menjadi ajang forum bisnis yang mempertemukan calon pembeli (buyer) dan investor.
Penyumbang inflasi tertinggi adalah awang merah 0,04 persen, telur ayam 0,03 persen. Karena itu, Pemprov Jatim menggelar pasar murah untuk menurunkan harga telur dan bawang merah.
Upaya memperkuat sistem komoditas berkelanjutan di Indonesia terus dikembangkan melalui kolaborasi lintas lanskap yang melibatkan pemerintah, komunitas, dan sektor swasta.
Generasi muda sawit harus dibekali keterampilan teknis, manajerial, hingga digital sehingga mampu menghadapi tantangan industri 4.0 dan memperkuat daya saing global.
Simposium tentang Komoditas, Modal, Konektivitas: Tiga Keunggulan Indonesia
CEO Danantara Rosan Perkasa Roeslani mengungkapkan pemerintah tengah mengkaji pembentukan badan usaha milik negara (BUMN) di sektor tekstil.
ASOSIASI Garmen dan Tekstil Indonesia (AGTI) menggelar pertemuan dengan jajaran Direktorat Jenderal Bea dan Cukai guna membahas berbagai persoalan strategis dalam penguatan ekosistem industri tekstil nasional dari sektor hulu hingga hilir.
Pelaku industri kecil menengah (IKM) Kota Bandung siap untuk memperluas pasar ekspor, terutama melalui kemitraan manufaktur dengan pelaku industri kreatif Australia.
Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa mengungkap identitas mafia penyelundupan tekstil, baja, dan barang lainnya yang siap ditangkap.
Hingga kuartal I 2025, investasi baru di sektor industri tekstil mencapai Rp5,40 triliun, menyerap 1.907 tenaga kerja tambahan, dan menjaga total lapangan kerja pada angka 3,76 juta orang.
ekonom menyebut gelombang pemutusan hubungan kerja (PHK) di Indonesia berpotensi semakin besar, terutama di industri padat karya seperti tekstil dan alas kaki.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved