Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
UPAYA Apemerintah, dalam hal ini Kementerian Pertanian (Kementan), untuk mengoptimalkan produktivitas pertanian untuk petani di Indonesia terus dilakukan. Dengan memberikan beragam bantuan baik dalam bentuk alat pertanian maupun serangkaian program seperti KUR Pertanian.
Baca juga: Mentan SYL Pastikan Petani Penerima Pupuk Subsidi Tepat Sasaran
Seperti yang dirasakan oleh, Eti Sumiati, yang tergabung ke dalam Kelompok Tani Wanoja di Desa Lakasana, Kecamatan Ibun, Kabupaten Bandung. Eti merasa terbantu dengan bantuan Kementan.
"Secara proses pasca panen lancar, terbantu dengan adanya alsintan bantuan dari pemerintah, mulai mesin pengupas kulit cherry (pulper) sampai pengupas kulit tanduk (huller)," ungkap Eti yang diterima media, Kamis (10/8).
Selanjutnya, kata Eti, untuk ketersediaan pupuk subsidi jumlahnya terbatas, namun dengan adanya bantuan progam Unit Pengelolaan Pupuk organik (UPPO) ketersediaan pupuk dapat terjamin.
"Dengan adanya alat seperti uppo kami bisa membuat pupuk sendiri, cangkang kopi tambah kohe difermentasi buat pupuk tahun berikutnya," jelasnya.
Baca juga: Membantu Wujudkan Kesejahteraan Petani dengan Formula 100+
Tak hanya itu, lanjut Eti, selain pupuk, pemerintah juga menyiapkan bantuan KUR pertanian untuk membantu permodalan bagi para petani.
"KUR pertanian sangat membantu sekali untuk biaya perwatan dan pemeliharaan tanaman kopi, juga untuk biaya pasca panen," katanya.
Untuk mengakses beberapa bantuan tersebut, kata Eti, perlu adanya pengajuan sesuai mekanisme berlaku yang telah ditetapkan, namun pemerintah tidak mempersulit dalam proses pengajuannya.
Baca juga: Kementan Gandeng UGM Bangkitkan Produk Alsintan Dalam Negeri
"Kami tidak mendapat kesulitan dalam hal mengakses program bantuan pertanian, karena kami mengajukan sesuai kebutuhan, tidak asal, juga kami kelompok yang sudah cukup maju dan memiliki kebutuhan yang jelas," tandasnya.
Hingga saat ini, pemerintah terus berupaya memberikan kemudahan bantuan pertanian dan tepat
sasaran, beberapa program bantuan pemerintah untuk sektor pertanian diantaranya pupuk subsidi, Unit Pengelolaan Pupuk Organik (UPPO), Jaringan Irigasi Tersier(JIT), KUR pertanian, Alsintan hingga Jalan Usaha Tani (JUT). (H-3)
Petrokimia Gresik Bangun Tangki Asam Sulfat 40 Ribu Ton untuk Perkuat Produksi Pupuk NPK
Selama ini, sektor pertanian di Papua terbebani oleh ongkos pengiriman pupuk yang sangat mahal.
“Kebutuhan pupuk petani mencapai sekitar 50 ton per hari, sementara pengiriman yang masuk ke kios sangat terbatas."
PT Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim) menutup tahun 2025 dengan kinerja produksi yang melampaui target, menandakan peran strategis perusahaan dalam menjaga pasokan pupuk nasional.
PROVINSI Jawa Timur masih menjadi tulang punggung produksi beras untuk menopang kebutuhan nasional.
PT Pupuk Indonesia (Persero) bersama Kementerian Pertanian (Kementan) Republik Indonesia resmi menandatangani kontrak pengadaan dan penyaluran pupuk bersubsidi di 2026.
SERANGAN organisme pengganggu tanaman (OPT) atau hama tikus yang semakin masif di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, memaksa para petani mengambil langkah ekstrem.
Mak Comblang Project, sebuah inisiatif yang bertujuan mempertemukan langsung petani dengan dapur MBG.
Kehadiran personel TNI dan dukungan pemerintah provinsi memberikan suntikan semangat baru bagi petani serta pemerintah daerah, terutama di tengah tantangan keterbatasan fiskal.
Kementan memulai tahap rehabilitasi lahan sawah pascabencana di sejumlah wilayah Sumatra.
KENAIKAN Nilai Tukar Petani (NTP) periode 2025 yang dirilis Badan Pusat Statistik (BPS) dinilai tidak langsung cerminkan petani semakin sejahtera.
Pupuk bersubsidi kini lebih murah dan mudah ditebus. HET turun 20%, petani Garut sudah bisa tebus pupuk sejak awal 2026.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved