Headline

Dalam suratnya, Presiden AS Donald Trump menyatakan masih membuka ruang negosiasi.

Fokus

Tidak semua efek samping yang timbul dari sebuah tindakan medis langsung berhubungan dengan malapraktik.

Partai Mahasiswa Indonesia Dorong Pemuda Manfaatkan Potensi Maritim

Abdillah M Marzuqi
14/11/2022 20:20
Partai Mahasiswa Indonesia Dorong Pemuda Manfaatkan Potensi Maritim
Ilustrasi hasil tangkapan nelayan(Dok MI)

PARTAI Mahasiswa Indonesia ( PMI) berupaya mewujudkan peran pemuda dalam memanfaatkan potensi maritim sebagai kekuatan bangsa untuk mandiri secara ekonomi, pendidikan, pembangunan, dan budaya. Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PMI Nusa Tenggara Timur (NTT) menggelar seminar nasional virtual bertajuk Peran Pemuda dalam Optimalisasi Potensi Maritim di NTT Sabtu, (12/11).

Ketua DPD PMI NTT Yeter Tetty mengatakan potensi maritim di NTT cukup besar untuk dimanfaatkan anak muda sebagai penopang keberlangsungan hidupnya. 

"Sayangnya anak-anak muda kita masih minim kesadarannya untuk memanfaatkan peluang ini, berharap melalui kegiatan ini bisa memberi dorongan bagi anak muda NTT," ungkap Yeter dalam keterangan tertulis. 

Menurutnya, sebagai institusi partai politik, Partai Mahasiswa Indonesia (PMI) berkewajiban mendorong pemuda dan masyarakat luas untuk terus memaafkan potensi sumber daya alam (SDA) yang ada di sekitarnya. Pihaknya juga tidak menunggu untuk dinyatakan lolos sebagai peserta pemilu untuk memulai aksi.

"Kami PMI, tidak perlu menunggu untuk lolos sebagai peserta pemilu, karena sejatinya politik bukan saja tentang pemilu dan perebutan kekuasaan," jelas Yeter yang mengutip pernyataan Ketua Umum PMI Eko Pratama. 

Pengamat maritim Marcellus Hakeng Jayawibawa mengapresiasi Partai Mahasiswa Indonesia atas konsentrasi di bidang maritim. 

"Baru kali ini saya lihat ada partai politik yang konsen di bidang maritim, Indonesia dan khususnya NTT memiliki daerah lautan yang lebih besar dari daratan, harusnya pemanfaatan wilayah laut sebagai pengembangan kekuatan geopolitik, kekuatan militer, kekuatan ekonomi, dan kekuatan budaya bahari," kata Hakeng. (OL-8)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Polycarpus
Berita Lainnya