Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
Pariwisata di Bali menunjukkan geliat pemulihan seiring dengan membaiknya kondisi penanganan Covid-19 di Indonesia.
Guna mendukung hal tersebut, Subholding Gas Pertamina, melalui afiliasinya PT Pertagas Niaga melakukan upaya penyediaan gas alam untuk menjamin ketersediaan energi bersih di Provinsi Bali yang ditandai dengan uji coba CNG, bertempat di Terminal Mengwi, Badung, (31/3).
Direktur Strategi dan Pengembangan Bisnis PT Pertamina Gas, Agung Indri dan President Direktur PT Pertagas Niaga, Aminuddin bersama Kepala Balai Pengelola Transportasi Darat Wilayah 12, Muiz Tohir melakukan uji coba pemanfaatan Compressed Natural Gas atau CNG. Uji coba dilakukan dengan pengisian CNG dari Mobile Refueling Unit (MRU) ke CNG Cradle yang nantinya akan digunakan untuk mensuplai gas salah satunya bagi industri perhotelan di Bali.
Suplai CNG perdana di Provinsi Bali disuplai oleh gas dari Jawa Timur yang diangkut oleh PT Patra Logistik. Sesampainya di Terminal Mengwi, Badung, Bali CNG ini kemudian akan dipindahkan ke Fasilitas MRU. MRU inilah nantinya yang akan mengisi CNG dengan kemasan yang lebih kecil yakni berupa CNG Cradle.
“Dengan CNG Cradle yang sifatnya lebih ringkas dan mobile, kami targetkan ini akan diminati oleh industri di Bali khususnya industri hotel, restoran, kafe atau laundry,” jelas Aminuddin.
Pada hari yang sama juga diadakan pertemuan calon konsumen potensial di Hotel The Trans Resort, Bali yang menjadi hotel pilot project penggunan CNG ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Badung Bali, I Wayan Adi Arnawa bersama 150 konsumen yang hadir berasal dari kalangan industri, rumah sakit, hotel, restoran dan kafe. Masuknya CNG perdana ke Bali ini disambut baik oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Badung karena memberikan alternatif energi ramah lingkungan.
“Pariwisata Bali saatnya bukan lagi menjual keindahan saja namun juga mulai beranjak pada kesadaran memanfaatkan energi bersih. Ini akan memberi poin lebih,” jelas I Wayan Adi Arnawa.
Pernyataan tersebut diamini oleh pihak The Trans Hotel Bali selaku hotel pilot project yang menggunakan CNG. “Kami senang dan bangga ambil peran dalam langkah dalam pemanfaatan energi ramah lingkungan Penggunaan CNG ini adalah terobosan, kami juga berharap bisa melakukan penghematan kurang lebih 15%,” jelas GM The Trans Hotel Bali, Alexander Jovanovich.
Amin juga menjelaskan bahwa CNG memiliki kelebihan dari aspek keamanan maupun harga yang ekonomis. CNG adalah gas alam yang dikompresi dengan tekanan hingga 250 bar dan selanjutnya disimpan di bejana tekan agar mudah didistribusikan. CNG selama ini diutamakan untuk memenuhi kebutuhan gas bagi industri yang wilayahnya belum tersambung oleh pipa gas. Selain untuk kebutuhan tersebut, CNG juga dimanfaatkan bagi Bahan Bakar Gas sektor transportasi. (RO/E-1)
Inovasi teknologi migas kembali diadaptasi PT Pertamina Gas (Pertagas) untuk menjawab persoalan dasar masyarakat desa, khususnya dalam menjaga infrastruktur pipa air.
Menutup 2025, PT Pertamina Gas (Pertagas) meraih apresiasi penting dari Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas).
PT Pertamina Gas (Pertagas) kembali menunjukkan komitmennya menghadirkan manfaat nyata bagi masyarakat melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).
PT Pertamina Gas (Pertagas) menyalurkan lebih dari delapan ribu paket bantuan kemanusiaan kepada masyarakat terdampak bencana Sumatra Utara, Sumatra Barat dan Aceh.
PT Pertamina Gas (Pertagas) kembali menegaskan posisinya sebagai pilar penting dalam pembangunan dan penguatan infrastruktur energi nasional.
PT Pertamina Gas (Pertagas) meraih empat predikat bergengsi pada Temu Karya Mutu dan Produktivitas Nasional (TKMPN) XXIX 2025 di Batam.
DAMARA Estate Jimbaran Hijau, pengembangan hunian premium oleh Greenwoods Group bekerja sama dengan Jimbaran Hijau, secara resmi menjalin kolaborasi strategis dengan Banyan Group.
BALI Indonesia meraih Peringkat 1 World’s Best Destination 2026, dalam ajang bergengsi Travelers’ Choice Awards: Best of the Best oleh TripAdvisor.
BALI tetap menjadi destinasi papan atas pariwisata dunia walau diterpa berbagai isu seperti sampah, kemacetan, serta isu sepinya turis.
Meski secara konsisten masuk dalam jajaran sepuluh besar setiap tahunnya, ini adalah kali pertama Bali menempati posisi puncak dalam sejarah penilaian TripAdvisor.
Penetapan status tersangka terhadap Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Bali, I Made Daging, kini memasuki babak pengujian hukum.
Kementerian Lingkungan Hidup (LH) menjadikan Bali sebagai pioneer penanganan sampah plastik. KLH menilai jika Bali lebih progresif dan proaktif dalam menangani sampah plastik sekali pakai.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved