Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
UNTUK memastikan stok berbagai kebutuhan pokok tercukupi menjelang maupun selama bulan suci ramadhan 1443 H di berbagai ritel, Kepala Badan Pangan Nasional (BPN) Arief Prasetyo Adi pada Jumat (1/4) melakukan sidak ke Toko Daging Nusantara di Jl. Kranggan Jatiraden Jatisampurna Jawa barat.
Prasetyo Adi menegaskan, sidak yang dilakukannya sesuai arahan dari Presiden Joko Widodo untuk memastikan ritel yang dikunjunginya secara acak memiliki stok kebutuhan pangan yang cukup untuk menyambut datangnya bulan suci ramadhan.
“Kami ingin memastikan bahwa harga daging, terutama daging kerbau masih stabil di kisaran Rp80.000/kilo-nya sesui arah Presiden Joko Widodo. BPN juga ingin memastikan bahwa kebutuhan protein hewani masyarakat luas seperti produk bakso dan sosis berada dikisaran harga yang terjangkau,” ungkap Prasetyo Adi.
Prasetyo Adi menyebutkan, konsumsi daging selama puasa biasanya meningkat. Untuk itu, BPN akan memonitor mobilisasi daging lokal dari sentra ternak seperti dari Sumbawa, Jawa tengah dan Jawa timur bisa cepat masuk bagi pasokan ke Jakarta, Bandung raya ,serta Banten.
Untuk memastikan stok kecukupan daging selama puasa dan hari raya Idul Fitri, BPN juga akan memastikan Indonesia juga akan mengimpor daging sebanyak 20 ribu ton dalam waktu dekat dan dalam waktu berkala akan masuk stok daging lainnya hingga menjelang lebaran.
Saat disinggung terkait minyak goreng yang sempat langka dan harganya melambung, Prasetyo Adi menjelaskan, semenjak Domestic Price Obligation (DPO) dicabut oleh Menteri perdagangan M Lutfi seharusnya retail modern telah memiliki stok minyak baik curah maupun untuk kemasan premium.
Baca juga : Ketersediaan Daging Sapi, Ayam dan Telur di Sumatera Selatan Terpantau Aman
“Untuk yang minyak curah, seminggu pertama sebelum saat ini prosesnya adalah registrasi mengingat kementerian perindustrian memulai mengeluarkan peraturan menteri perindutrian No. 8/2022 mengenai minyak goreng curah. Registrasi di sistem, kemudian ada sistem namanya simirah memerlukan sosialisasi sehingga nanti profile produsen masuk kedalam satu sistem,” jelas Prasetyo Adi.
Prasetyo Adi mengimbau ke masyarakat selaam Ramadan agar belanja secukupnya, sehingga masyarakat lainnya juga tercukupi di saat membeli.
“Belanjalah secukupnya, tidak perlu panic buying mengingat barang-barang yang akan dibeli oleh warga selama ramadan dipastikan memiliki stck yang memadai,” tandas Prasetyo Adi.
Ketua KADIN DKI Jakarta Diana Dewi yang menerima sidak Ketua BPN Arief Prasetyo Adi di Toko Daging Nusantara menuturkan, momentum bulan suci Ramadan bukanlah waktu yang tepat untuk mencari keuntungan di sektor pangan.
“Saat ini para pengusaha ritel,buatlah harga se-rasional mungkin selama berlangsungnya bulan suci ramadan. Hal ini dimaksudkan agar masyarakat bisa terbantu ketika membeli berbagai kebutuhan pokok dengan harga yang tidak terlalu tinggi yang ditetaokan oleh para pengusaha ritel,” tutur Diana Dewi.
Sebagai Ketua KADIN DKI Jakarta yang juga memiliki beberapa unit usaha ritel, Diana Dewi memastikan hingga hari raya stok daging dan berbagai kebutuhan pokok lainnya akan tercukupi dengan harga yang rasional. (RO/OL-7)
Guru Besar Institut Pertanian Bogor (IPB), Dwi Andreas Santosa, mengingatkan pemerintah, dalam hal ini Kementerian Pertanian, untuk berhati-hati dalam menyusun tata kelola pangan 2026.
MENTERI Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan memberikan harapan membuncah bagi masyarakat terkait stok bahan pangan melimpah sampai Lebaran 2026.
Badan Pangan Nasional (Bapanas) mencatat harga berbagai komoditas pangan segar menurun signifikan di pengujung tahun 2025.
MENTERI Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman memastikan ketersediaan dan stabilitas harga pangan nasional dalam kondisi aman selama perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026.
Sebanyak 22 ton beras Bulog yang tersimpan di shelter Posko Bencana Lanud Iskandar Muda. Beras itu disiapkan untuk dibawa ke Takengon, Aceh Tengah.
Kepala Perum Bulog Kanwil Bengkulu, Dodi Syarial di Bengkulu, mengatakan, pasokan pangan menjelang Nataru di Provinsi Bengkulu, dalam kondisi aman dan mencukupi untuk kebutuhan masyarakat.
Rayakan Ramadhan dengan 5Parkling Ramadhan Iftar di Hotel Park 5 Simatupang. Nikmati 14 menu rotasi Indonesia, Asian, Timur Tengah, dan Western dengan promo Early Bird menarik.
JS Luwansa Hotel Jakarta menghadirkan “RaSa”, konsep Ramadan dengan sajian Nusantara, Asia, dan Timur Tengah, lengkap dengan paket iftar, meeting, dan menginap.
Selain itu, cabai merah turun Rp3.816 menjadi Rp52.184/kg, bawang merah turun Rp833 menjadi Rp43.484/kg, serta bawang daun turun Rp630 menjadi Rp8.700/kg.
Sajian kuliner Nusantara dihadirkan untuk membawa kembali kenangan Ramadan yang identik dengan kebersamaan keluarga dan kehangatan suasana rumah.
Menjelang Ramadan 2026, Kementerian Dalam Negeri meminta pemerintah daerah tidak menunggu waktu mepet untuk mengendalikan inflasi.
Harga bahan kebutuhan pokok masyarakat di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, kembali normal sementara, pasokan maupun stok aman dan lancar menjelang Ramadan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved