Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra membantah ada rencana pertemuan dengan Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) dalam waktu dekat. Pertemuan itu dikaitkan isu Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) besar-besaran karyawan maskapai nasional itu.
"Sampai saat ini kami belum ada rencana untuk mengadakan pertemuan dengan Kemnaker terkait masalah ketenagakerjaan di Garuda Indonesia," ujarnya kepada Media Indonesia, Rabu (2/1).
Seperti diketahui, Garuda Indonesia memiliki utang segunung yang mencapai US$ 9,75 miliar atau Rp139 triliun per September 2021. Hal ini jelas berdampak pada kinerja perseroan.
Emiten dengan kode saham GIAA itu mengakui ada penawaran pensiun dini, kepada karyawannya untuk mengurangi beban operasional perusahaan pelat merah itu.
Baca Juga: Ngeri Boss, Tagihan Ke Garuda Hampir Rp200 Triliun
"Dalam kondisi keterbatasan yang ada dan seluruh upaya yang selama ini dilakukan atas kesepakatan dengan karyawan seperti pensiun dini sukarela dengan tetap mengacu pada ketentuan yang berlaku," kata Irfan.
Dalam laporan sebelumnya, Garuda sudah menurunkan atau memangkas jumlah pegawai sebanyak 30,56% dari 7.891 pegawai menjadi 5.400 pegawai per Januari sampai November 2021.
Dengan langkah itu, Dirut Garuda mengaku, beban operasional fixed mengalami penurunan menjadi US$105,6 juta di kuartal III 2021 atau menyusut 0,75% dibandingkan kuartal II 2021 dengan US$106,4 juta.
Di satu sisi, proses Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU) PT Garuda Indonesia tengah berlanjut dengan perpanjangan waktu hingga 21 Maret 2022. Sebanyak 475 kreditur telah mengajukan tagihan. Adapun total tagihan yang dimasukkan sangat besar yakni mencapai Rp198 triliun.
Irfan menegaskan, PKPU tersebut bukan merupakan proses kebangkrutan. Garuda mempersiapkan rencana perdamaian dan melanjutkan negosiasi dengan kreditur yang selama ini telah berlangsung.
"Ini bukan proses kepailitan. Namun ini proses perdamaian dengan dibawah lindungan Pengadilan Niaga Jakarta," pungkasnya. (OL-13)
Baca Juga: Erick Thohir Bawa Angin Segar Penyelamatan Garuda Indonesia
Kebijakan yang terlalu ketat, tumpang tindih, atau tidak proporsional dinilai menjadi pemicu meningkatnya risiko pemutusan hubungan kerja (PHK) di sektor padat karya,
"Tahapan-tahapan itu, sebenarnya dari 1.067 kami mau efisienkan menjadi sekitar 250-an (perusahaan), dengan catatan tidak boleh ada lay-off begitu."
HP Inc berencana memangkas hingga 6.000 karyawan secara global hingga 2028 sebagai bagian dari efisiensi dan percepatan adopsi AI.
Pemkab Bekasi memberikan perhatian penuh terhadap proses restrukturisasi yang dilakukan PT Indofarma Tbk dan anak perusahaannya.
Gelombang PHK masih menghantui angkatan kerja di Tanah Air. KSPN mencatat terdapat 126.160 anggotanya terkena gelombang PHK
Konfederasi Serikat Pekerja Nusantara (KSPN) mencatat terdapat 126.160 anggotanya terkena pemutusan hubungan kerja (PHK) berdasarkan laporan sepanjang 2024 hingga Oktober 2025.
Setelah 27 tahun berkarir dan mencetak berbagai rekor, astronot NASA Suni Williams resmi pensiun. Misi Boeing Starliner menjadi penutup karir ikoniknya.
Esensi dari perencanaan masa tua adalah memulai sedini mungkin dengan sumber daya yang ada.
Ini rahasia pensiun Warren Buffett: investasi jangka panjang, hidup sederhana, dan strategi keuangan aman di usia tua.
Puncak kejayaan Milos Raonic terjadi pada 2016, saat ia berhasil menembus partai final Wimbledon setelah menumbangkan legenda Roger Federer di semifinal.
International Living merilis Global Retirement Index 2026. Yunani menempati posisi pertama. Ini daftar lengkap 10 negara terbaik untuk pensiun.
Mantan gelandang Manchester City dan timnas Brasil, Fernandinho, resmi mengumumkan pensiun dari dunia sepak bola profesional.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved